Dua Sekolah di Jaksel Rawan Terendam Banjir

Kamis, 26 November 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Budhy Tristanto 4087

Sekolah Terendam Banjir, Pihak Sekolah Segera Laporkan

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Selatan mencatat, saat ini di wilayahnya ada dua sekolah yang rawan terendam banjir.  

Pihak sekolah harus lapor ke Sudin, jika agak merasa berat bisa berkoordinasi dengan lurah setempat

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Selatan Nasrudin menyebutkan, dua sekolah tersebut yaitu Sekolah Dasar Negeri Pesanggrahan dan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 34, Cilandak.

Dikatakan Nasrudin, pihaknya sudah mengimbau kepala sekolah untuk melaporkan jika sekolahnya tergenang agar bisa diambil langkah cepat supaya proses belajar mengajar tetap berjalan. 

"Untuk antisipasi, siswa bisa kita pindahkan ke sekolah terdekat. Pihak sekolah harus lapor ke Sudin, jika agak merasa berat bisa berkoordinasi dengan lurah setempat," kata Nasrudin, Kamis (26/11).

Jika banjir hanya menggenangi sisi sekolah saja, lanjut Nasrudin, maka tempat lain bisa dimanfaatkan untuk proses belajar mengajar seperti di perpustakaan dan sebagainya.

"Sampai saat ini belum ada sekolah yang terendam banjir," ujarnya.

Kedepan, kata Nasrudin, sekolah harus memperbaiki saluran dan sebagainya secara mandiri, namun jika berada diluar sekolah, mereka bisa berkoordinasi dengan, camat, lurah, RT atau RW setempat.

BERITA TERKAIT
Sudin Pendidikan Wilayah 1 Jaksel Akan Menahan KJP 18 Pelajar

KJP 18 Siswa di Jaksel akan Ditahan

Rabu, 21 Oktober 2015 3334

Ditemukan Unsur Kelalaian Kekerasan Siswa SDN 07

Ditemukan Unsur Kelalaian Kekerasan Siswa SDN 07

Jumat, 25 September 2015 3258

Sudin Pendidikan Telusuri Kasus Siswa SDN Tewas

Sudin Pendidikan Telusuri Kasus Siswa SDN Tewas

Jumat, 18 September 2015 7119

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1256

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1133

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1647

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 437

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1484

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks