50 Lampu LED akan Dipasang di Kali Item

Kamis, 12 November 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Budhy Tristanto 4417

50 Lampu LED akan Dipasang di Kali Item

(Foto: doc)

Lampu PJU di Kali Item akan kita tambah sekitar 50 titik, dan itu akan dilakukan 2016 nanti

Sebanyak 50 lampu penerangan jalan umum (PJU)  jenis Light Emitting Diode (LED), akan dipasang di sepanjang Kali Item, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada 2016 mendatang.

Kepala Suku Dinas (Sudin) Perindustrian dan Energi Jakarta Pusat, Chairil Anwar mengatakan, pengadaan lampu di Kali Item memang baru bisa dilakukan pada 2016, karena untuk 2015 ini pengadaan lampu LED sudah ditentukan titik-titiknya dalam musyawaran perencanaan pembangunan (Musrenbang) yang digelar pada 2014 lalu.

"Lampu PJU di Kali Item akan kita tambah sekitar 50 titik, dan itu akan dilakukan 2016 nanti," ujar Chairil Anwar, Kamis (12/11).

Chairil menambahkan, untuk pengadaan, pembangunan, pergantian serta perawatan lampu PJU di Jakarta Pusat, pada 2016 jumlahnya berkurang dibanding tahun lalu, sebab ada pemotongan anggaran sebesar Rp20 miliar dari yang diajukan Rp73 miliar. 

"Jadi anggaran di tahun 2016 sekitar Rp 53 miliar, kemungkinan besar untuk pengadaan lampu tahun depan hanya sekitar 1.000 untuk seluruh Jakarta Pusat," tandas Chairil

BERITA TERKAIT
Desember, 3.725 Lampu LED Akan Terangi Jakbar

3.725 Lampu PJU LED Dipasang di Jakbar

Senin, 09 November 2015 6053

2016, Lampu Non Hemat Energi Yang Rusak Digamti LED

2016, Lampu PJU di Jaktim Gunakan LED

Jumat, 06 November 2015 4998

Pemasangan PJU di Jakut Rampung 70 Persen

Pemasangan PJU di Jakut Rampung 70 Persen

Rabu, 04 November 2015 3297

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 751

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1274

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1150

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1665

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 527

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks