P2KGK Jakbar Gelar Try Out Uji Kompetensi Guru

Kamis, 05 November 2015 Reporter: Folmer Editor: Widodo Bogiarto 12550

2KGK Jakbar Gelar Try Out Uji Kompetensi Guru

(Foto: Ilustrasi)

Pusat Pengembangan Kompetensi Guru dan Kejuruan (P2KGK) Jakarta Barat menggelar try out Uji Kompetensi Guru (UKG) berbasis realtime online bagi guru SD, SMP, SMA dan SMK di Jakarta Barat.

Kegiatan try out ini bertujuan agar para guru dapat mempersiapkan diri lebih awal menghadapi UKG yang akan diselenggarakan oleh Kemendikbud (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)

"Kegiatan try out ini bertujuan agar para guru dapat mempersiapkan diri lebih awal menghadapi UKG yang akan diselenggarakan oleh Kemendikbud (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan)," kata Budi Sulistiono, Kepala P2KGK Jakarta Barat, Kamis (5/11).

Tata cara mengikuti try out UKG dengan membuka website: p2kgkbarat.jakarta.go.id. Setelah terbuka, klik link try out UKG dan kemudian masuk ke dalam aplikasi try out UKG.

Selanjutnya peserta atau guru memasukkan Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK) sebagai user name dan klik tahun-bulan-tanggal lahir (contoh: 1962-04-28) sebagai password untuk dapat mengerjakan soal try out UKG.

"Apabila belum terdaftar dalam data yang ada dapat melakukan registrasi mandiri pada form login di aplikasi try out UKG tersebut," ujar Budi.

Budi menuturkan, kegiatan try out UKG dilaksanakan Jumat (6/11) pukul 07.00-12.00 untuk guru SMA negeri maupun swasta. Sedangkan pukul 13.00-17.00 untuk guru SMK.

Sementara guru SD negeri maupun swasta diberikan kesempatan try out UKG pada Sabtu (7/11) pukul 07.00-12.00. Sementara guru SMP negeri maupun swasta dilaksanakan pukul 13.00-17.00.

"Karena try out UKG dilakukan realtime online, maka guru-guru dalam menjawab soal soal uji coba bisa dilakukan dimana saja tanpa harus menunjuk lokasi tertentu," papar Budi.

Budi menambahkan, apabila para guru membutuhkan informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi nomor telepon 08118884296 (Iqbal), 089606369823 (Abi), 089655778000 (Audi) atau Kantor P2KGK Jakarta Barat 021-6337928.

BERITA TERKAIT
Pusdiklatjur Jaktim Akan Lahirkan Guru dan Siswa Berkompeten

P2KGK DKI Siap Cetak Guru dan Siswa Berkompeten

Senin, 12 Januari 2015 16875

 PWI Jaya Gelar Uji Kompetensi Wartawan

PWI Jaya Gelar Uji Kompetensi Wartawan

Rabu, 22 April 2015 6281

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1213

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1093

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1596

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 597

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks