Pencanangan Makam Pahlawan Perintis Kemerdekaan di TPU Tanah Kusir

Selasa, 03 November 2015 Reporter: Izzudin Editor: Lopi Kasim 6062

Tanah Kusir Akan Dicanangkan Lahan Makam Pahlawan Perintis

(Foto: Izzudin)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mencanangkan menyatukan lokasi Makam Perintis Kemerdekaan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Namun, rencana tersebut akan dilakukan setelah mendapat persetujuan dari ahli waris makam.

Nantinya di lokasi itu akan ditempatkan makam-makam para pahlawan perintis kemerdekaan

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan, Siti Hasni mengatakan, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama secara resmi akan melakukan Pencanangan Taman Makam Perintis Kemerdekaan tersebut.

"Nantinya, di lokasi itu akan ditempatkan makam-makam para pahlawan perintis kemerdekaan," katanya, Selasa (3/11).

Menurut Hasni, posisi makam pahlawan tersebut berada pada posisi Tanah Kusir sisi selatan dengan luas lahan berkisar 1.100 meter persegi yang terdiri dari 308 petak makam. Sedangkan y‎ang sudah ditempati ada 136 petak makam.

"Yang masih kosong ada 169 petak makam untuk para pahlawan perintis kemerdekaan," ujarnya.

Pihaknya, tambah Hasni, telah menyosialisasikan ahli waris pahlawan perintis kemerdekaan untuk pemindahan makam tersebut.

"Para ahli waris sudah kami berikan sosialisasi untuk pencanangan makam pahlawan perintis Kemerdekaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Lokasi Makam Pahlawan Perintis Kemerdekaan akan Disatukan

Lokasi Makam Pahlawan Perintis Kemerdekaan akan Disatukan

Selasa, 03 November 2015 4131

Monumen Makam Ade Irma Akan Dibuka Untuk Umum

Monumen dan Makam Ade Irma Diusulkan Dibuka untuk Umum

Selasa, 06 Oktober 2015 8998

Djarot Minta Generasi Muda Hargai Para Pahlawan

Djarot Imbau Kaum Muda Hargai Jasa Pahlawan

Kamis, 03 September 2015 3944

Makam Bung Hatta Di Tanah Kusir Akan Diperbaiki Untuk Peziarah

Makam Bung Hatta akan Dipercantik

Senin, 17 Agustus 2015 11238

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1252

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1129

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1643

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 421

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1480

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks