Minggu, HBKB Digelar di Jl Boulevard Raya

Rabu, 14 Oktober 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 2438

Pemkot Jakut Akan Kembali Gelar HBKB di Kelapa Gading

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemkot Administrasi Jakarta Utara kembali menggelar Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB), Minggu (18/10) mendatang. HBKB akan dilangsungkan di Jl Boulevard Raya, Kelapa Gading.

Melalui HBKB diharapkan udara yang kotor akibat tercemar polusi akan berkurang

Kepala Sudin Komunikasi, Informatika dan Kehumasan (Kominfomas) Jakarta Utara, Gatut Sudarsono mengatakan, dengan digelarnya HBKB diharapkan dapat mereduksi udara kotor dari segala macam polusi.

"Melalui HBKB diharapkan udara yang kotor akibat tercemar polusi akan berkurang," ujar Gatut, Rabu (14/10).

Dikatakan Gatut, dengan kembali digelarnya HBKB, kondisi udara sedikit demi sedikit kembali bersih dan warga juga dapat dengan leluasa menghirup udara segar di hari libur.

Adapun titik start HBKB yang digelar, Minggu (18/10) dimulai dari pukul 06.00 dan berakhir pukul 11.00, dengan rute dari Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Jl Yos Sudarso menuju Jl Boulevard Raya, Kelapa Gading.

Dalam kegiatan itu, warga dapat memanfaatkan untuk berolahraga juga menikmati berbagai macam hiburan.

BERITA TERKAIT
Berbagai Aneka Hiburan Warnai HBKB di Jaktim

Aneka Hiburan Ramaikan CFD Jalan Pemuda

Minggu, 26 Juli 2015 3594

Car Free Day Kembali Digelar di Jl Sudirman-Thamrin

Car Free Day Kembali Digelar di Jl Sudirman-Thamrin

Jumat, 24 Juli 2015 3474

UKM Binaan Sudin KUMKMP Bakal Ramaikan Kegiatan HBKB

UKM Binaan Ramaikan Car Free Day

Jumat, 24 Juli 2015 4380

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2095

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 901

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1381

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1771

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1249

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks