Saluran di Jalan Kapuk Raya Dibersihkan

Minggu, 04 Oktober 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 4150

Rawan Banjir Pemkot Jakut Bersihkan Saluran di Jalan Kapuk Raya

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Saluran air sepanjang Jalan Kapuk Raya, tepatnya depan SMPN 122, Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, dibersihkan dari lumpur dan sampah.

Setiap musim hujan dulunya rawan tergenang setinggi kira-kira 60 sentimeter

Kasudin Tata Air Jakarta Utara. Kasna mengatakan, pembersihan saluran dengan lebar 2 meter dan panjang lebih dari 150 meter dilakukan telah dipadati lumpur bercampur sampah.

"Jalan Kapuk Raya merupakan jalan utama. Setiap musim hujan dulunya rawan tergenang setinggi kira-kira 60 sentimeter. Untuk itu, sebagai wujud menyambut musim hujan sudah mulai padat lumpur, maka kami lakukan pembersihan," ujar Kasna, Minggu, (4/10).

Pembersihan tersebut dilakukan secara manual dengan mengerahkan sebanyak 25 Pegawai Harian Lepas (PHL) kebersihan, akan dilaksanakan sekitar dua minggu ke depan.

Untuk lumpur hasil pengerukan, tambah Kasna, akan dimasukkan ke dalam karung untuk dikeringkan. "Diharapkan dengan pembersihan lumpur pada saluran tersebut, saat musim hujan saluran dapat lebih banyak menampung air dan air mengalir dengan lancar hingga banjir tidak terjadi di lokasi tersebut," tandas Kasna.

BERITA TERKAIT
Longsor, Saluran Air Jl H Ipin Diturap

Longsor, Saluran Air Jl H Ipin Diturap

Sabtu, 03 Oktober 2015 2320

Saluran Mampet Jalan Serdang Baru Dibersihkan

Saluran Tersumbat di Serdang Mulai Dibersihkan

Sabtu, 03 Oktober 2015 2532

 Saluran Di Gandaria Selatan Banyak Sampah

Saluran Di Gandaria Selatan Dipenuhi Sampah

Jumat, 02 Oktober 2015 2213

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 781

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1295

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1161

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1676

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 594

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks