Jumat, 02 Januari 2026 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 338
(Foto: Istimewa)
Sebanyak 100 personel PPSU ikut membantu PMI Kota Jakarta Timur, mempersiapkan paket bantuan kemanusiaan yang akan dikirim ke Sumatera.
"Misi kemanusiaan ini sangat mulia,"
Ketua PMI Kota Jakarta Timur, HR Krisdianto mengatakan, 100 personel PPSU yang telah dilatih sebagai tenaga sukarela PMI ini dikerahkan untumembantu pengepakan (packing) 20 ribu paket bantuan untuk Sumatera.
"Personel PPSU yang tergabung sebagai tenaga sukarela PMI ini bertugas mem-packing bantuan logistik bagi penyintas bencana di Sumatera. Mereka akan bertugas hingga pekan depan," kata Krisdianto, Jumat (2/1).
Paket bantuan kemanusiaan ini berisi berbagai kebutuhan sandang, antara lain pakaian dalam pria dan wanita, dua helai sarung, celana pria, baju gamis, baju koko, mukena, serta kebutuhan dasar lainnya.
Diharapkan, bantuan yang disiapkan ini dapat segera sampai ke tangan para penyintas sehingga dapat meringankan beban mereka dalam masa tanggap darurat.
Wali Kota Jakarta Timur Munjirin, sangat apresiasi pada PPSU dan PMI yang terus peduli terhadap penyintas bencana alam di Sumatera.
"Misi kemanusiaan ini sangat mulia, semoga dapat membantu meringankan beban yang dialami mereka yang tengah terkena musibah," tuturnya.