Bazar UMKM di Pinang Ranti Diramaikan 30 Jakpreneur

Jumat, 05 Desember 2025 Reporter: Nurito Editor: Andry 852

Suasana Bazar UMKM di Kelurahan Pinang Ranti

(Foto: Nurito)

Bazar UMKM yang digelar di halaman Kantor Kelurahan Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur diramaikan 30 Jakpreneur dengan omzet Rp9.032.800.

"Diharapkan mereka terbantu memasarkan produknya,"

Kepala Seksi Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Pinang Ranti, Euis Mulyani mengatakan, Bazar UMKM yang dihelat dua hari dari 3-4 Desember ini dalam rangka menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru. 

"Dalam dua hari kemarin, bazar yang diikuti 30 Jakpreneur berhasil mencapai omzet Rp9.032.800," katanya, Jumat (5/12).

Ia merinci, omzet Rp 9.032.800 ini diperoleh dari penyelenggaraan hari pertama bazar Rp4.764.800 dan hari kedua Rp 4.268.000. Bazar sendiri diikuti Jakpreneur dari lima kelurahan yang terdiri dari Pinang Ranti, Makasar, Cipinang Melayu, Halim Perdanakusuma dan Kebon Pala.

"Diharapkan mereka terbantu memasarkan produknya," ucapnya.

Salah satu peserta bazar, Trisnawati (60) mengaku sangat senang mengikuti bazar ini. Mengingat, bakso produksinya laris terjual dalam waktu dua hari dengan omzet Rp500 ribu. Setiap porsi bakso hanya dibanderol Rp10 ribu.

"Bazar ini sangat membantu UMKM yang baru mencoba naik kelas seperti kami. Harapannya tentu ke depan bazar semakin digalakkan agar para UMKM semakin semangat berwirausaha,"  tandasnya.

BERITA TERKAIT
Puluhan UMKM dan Kegiatan Menarik Meriahkan Festival J49AKARSA

Bazar dan Hiburan Meriahkan Festival J49AKARSA

Kamis, 04 Desember 2025 549

Wawali Jakpus Buka Acara Semarak Pusat Menyala 2025

Yuk, Hadiri Semarak Pusat Menyala 2025

Rabu, 03 Desember 2025 326

Suasana Bazar UMKM di Kelurahan Pinang Ranti

30 Jakpreneur Difasilitasi Jual Produk di Bazar UMKM Kelurahan Pinang Ranti

Rabu, 03 Desember 2025 590

Warga Antusias Belanja di Bazar UMKM Jakpreneur GOR Kalisari

Warga Antusias Belanja di Bazar UMKM Jakpreneur GOR Kalisari

Sabtu, 22 November 2025 1243

Ketua TP PKK Monitoring Kegiatan SME di Kecamatan Kramat Jati

Ketua TP PKK DKI Lakukan SME di Kecamatan Kramat Jati

Selasa, 18 November 2025 281

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2468

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1088

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 901

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 734

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1325

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks