‎KONI DKI Prakarsai Pertemuan Kaukus KONI Se-Indonesia

Sabtu, 29 Agustus 2015 Reporter: Andry Editor: Widodo Bogiarto 4900

koni jakarta

(Foto: Ilustrasi)

Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi DKI Jakarta memprakarsai pertemuan kaukus atau forum komunikasi pengurus KONI provinsi se-Indonesia di sebuah hotel berbintang di Jakarta Pusat, Sabtu (29/8).

Dalam pertemuan ini ikut dibahas mengenai penetapan cabang olahraga (cabor) serta nomor pertandingan pada Pekan Olahraga Nasional (PON)

‎Pertemuan kaukus tersebut antara lain dihadiri pengurus KONI dari Papua, Sulawesi Selatan, Jawa Barat dan provinsi lainnya. Dalam pertemuan itu disetujui sejumlah kesepatan. Diantaranya menyangkut penggunaan dana hibah untuk pembinaan atlet hingga rekomendasi penggabungan antara KONI dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

"Dalam pertemuan ini ikut dibahas mengenai penetapan cabang olahraga (cabor) serta nomor pertandingan pada Pekan Olahraga Nasional (PON)," kata Hidayat Humaid, Ketua Pembinaan Prestasi KONI DKI.

Hidayat menyebutkan, di forum ini para peserta kaukus memberikan rekomendasi dan masukan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) agar menerbitkan peraturan yang ‎mengakomodir mekanisme penggunaan dana hibah KONI serta pengadaan barang dan jasa olahraga ditetapkan secara khusus.

"Kita meminta Kemendagri menetapkan Nota Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)‎ secara khusus tentang KONI, agar penggunaan sisa anggaran dapat digunakan sampai dengan terbitnya dana hibah tahun berikutnya," jelas Hidayat.

Selain itu, kata Hidayat, kaukus ini meminta Kemendagri mengatur juklak dan juknis pengadaan barang dan jasa olahraga serta sistem laporan pertanggungjawaban ‎keuangan.

‎"Peserta kaukus juga mengusulkan kepada KONI Pusat untuk menertibkan anggotanya agar tidak merangkap menjadi anggota di komite olahraga lainnya," tutur Hidayat.

BERITA TERKAIT
KONI Diminta Gali Potensi Anak Pulau Seribu

KONI Diminta Gali Potensi Olahraga di Kepulauan Seribu

Rabu, 19 Agustus 2015 3730

k9ni dki

Raja Sapta Ervian Terpilih Jadi Ketum KONI DKI

Sabtu, 28 Maret 2015 5873

Pengurus KONI DKI Tak Boleh Rangkap Jabatan

Pengurus KONI DKI Tak Boleh Rangkap Jabatan

Rabu, 29 April 2015 8257

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1209

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1090

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1592

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 595

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks