Pohon Tumbang di Jalan Sisingamangaraja Cepat Dievakuasi

Kamis, 20 November 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 177

Petugas gabungan melakukan Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Sisingamangaraja

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Puluhan personel gabungan melakukan evakuasi pohon Mahoni yang tumbang di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Gunung, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Petugas sangat responsif bergerak cepat"

Lurah Gunung, Elvita Rahmadani Rangkuti mengatakan, pohon tumbang yang menutup akses jalan hingga jalur bus Transjakarta terjadi sekitar pukul 10.27 WIB.

"Kami mengerahkan 30 petugas PPSU ke lokasi untuk melakukan evakuasi pohon itu berkolaborasi dengan personel Sudin Tamhut dan Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan," ujarnya, Kamis (20/11).

Elvita menjelaskan, pohon Mahoni dengan tinggi sekitar 20 meter berdiamater 350 sentimeter tersebut tumbang diduga akibat sudah kropos pada bagian akar karena termakan rayap.

"Kondisi ini menyebabkan akar tidak kuat menopang pohon besar tersebut saat terjadi angin kencang," terangnya.

Ia menambahkan, dalam kejadian tersebut ada satu kendaraan roda empat yang tertimpa pohon hingga menyebabkan kaca bagian depan pecah.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, proses pemindahan mobil dan evakuasi penumpang di dalamnya juga sudah kami bantu sepenuhnya. Semoga saja kejadian seperti ini tidak terjadi kembali," ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang warga, Mulyadi mengapresiasi penanganan cepat yang dilakukan petugas gabungan hingga jalan kembali bisa dilintasi.

"Petugas sangat responsif bergerak cepat, sampahnya juga langsung diangkut menggunakan truk dengan segera," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sejumlah petugas melakukan penanganan Pohon Tumbang di Jalan Kedondong

Pohon Tumbang di Jalan Kedondong Berhasil Dievakuasi

Kamis, 20 November 2025 131

Petugas melakukan evakuasi Lima Pohon Tumbang dan Sempal di Jaktim

Tiga Pohon Tumbang dan Sempal di Jaktim Berhasil Dievakuasi

Rabu, 19 November 2025 278

Petugas Distamhut memangkas pohon antisipasi tumbang

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Posko Pohon Tumbang Siaga 24 Jam

Senin, 17 November 2025 475

Petugas Distamhut memangkas pohon di kawasan jakarta Pusat

Distamhut Perkuat Pengawasan dan Kesehatan Pohon

Senin, 17 November 2025 435

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1111

Layanan MRT Jakarta untuk sementara terganggu imbas pohon tumbang

Layanan MRT Jakarta Dibatasi Sementara Akibat Pohon Tumbang

Kamis, 20 November 2025 407

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 1182

Petugas PPSU bahu membahu bersihkan material atap rumah ambruk di Lubang Buaya

20 Petugas PPSU Bersihkan Material Atap Rumah Ambruk di Lubang Buaya

Kamis, 20 November 2025 429

Penataan Kawasan TW IV di Kelurahan Kebagusan

Warga Apresiasi Penataan Kawasan Unggulan di Kebagusan

Rabu, 19 November 2025 532

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks