Selasa, 11 November 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 236
(Foto: Tiyo Surya Sakti)
Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Barat sudah melakukan pemangkasan dan penebangan sebanyak 80 pohon sempal maupun rawan tumbang di delapan kecamatan.
"Ditebang ada 14 pohon"
Kepala Suku Dinas Tamhut Jakarta Barat, Dirja Kusuma mengatakan, penanganan pohon-pohon tersebut dilakukan untuk menghindari pohon tumbang akibat cuaca ekstrem yang kerap terjadi akhir-akhir ini.
"Kami juga berkerjasama dengan unsur terkait, seperti Sudin Bina Marga untuk membantu mengatasi ranting yang tersangkut di kabel. Kemudian, Sudin LH dan petugas PPSU membantu membersihkan serta pengangkutan dahan, ranting dan daun untuk dibuang sesuai tempatnya," ujarnya, Selasa (11/11).
Dirja merinci, di Kecamatan Grogol Petamburan dilakukan penanganan sebanyak delapan pohon, Kecamatan Kembangan sembilan pohon, Kecamatan Tamansari 11 pohon, dan Kecamatan Palmerah empat pohon.
Kemudian, di Kecamatan Tambora berjumlah 27 pohon, Kecamatan Kalideres 12 pohon, Kecamatan Kebon Jeruk tiga pohon, dan Kecamatan Cengkareng sebanyak enam pohon.
"Untuk kategori yang kita pangkas ada 29 pohon, toping ada 37 pohon, dan yang ditebang ada 14 pohon," terangnya.
Melalui kegiatan tersebut, lanjut Dirja, pihaknya berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan, khususnya terkait bahaya pohon tumbang saat hujan deras disertai angin kencang.
"Kami siap menerima aduan terkait pohon-pohon yang dirasa membahayakan. Nantinya, kalau sudah ada aduan, kami cek kondisinya untuk ditindaklanjuti sesuai kebutuhan," tandasnya.