Senin, 27 Oktober 2025 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 239
(Foto: Andri Widiyanto)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, menegaskan niatannya menjadikan Jakarta sebagai pusat fashion Asia.
"Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung Jakarta Fashion Week,"
Niatan ini disampaikan Rano, saat
menghadiri pembukaan Jakarta Fashion Week (JFW) 2026 di Hall City Pondok Indah Mall (PIM) 3, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (27/10) malam.
"Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung Jakarta Fashion Week. Mudah-mudahan ini menjadi akar bagi kita menghadapi Jakarta yang akan berusia 500 tahun pada 2027 nnati," kata Rano.
Rano menjelaskan tentang posisi Jakarta.yang saat ini telah menduduki peringkat ke 71 top kota global.
"Capaian itu telah melampaui sejumlah kota di Asia Tenggara seperti Manila. Karena itu, saya ingin menjadikan Jakarta sebagai pusat fashion Asia," tegasnya.
Diyakinkannya, upaya kolaborasi akan mampu mewujudkan dan terus mendorong peringkat top kota global sesuai target yang telah dicanangkan pada perayaan lima abad Jakarta.
"Karena itu saya challenge Mbak Svida dengan teman-teman untuk menampilkan fashion menyambut Jakarta lima abad," tegasnya.
Chairman of JFW 2026, Svida Alisjahbana menjelaskan, kegiatan ini telah rutin dilaksanakan sejak 18 tahun lalu. Kegiatan tahun ini melibatkan lebih dari 100 desainer lokal dan mancanegara dengan menampilkan lebih dari 1.500 produk fashion.
Selain menampilkan beragam karya busana, kegiatan yang dilaksanakan hingga 2 November 2025 ini berisi berbagai rangkaian kegiatan seperti pencarian model, lomba perancang mode dan penghargaan make up artis serta hair dreser.
"Kami berharap kegiatan ini bisa membawa desainer kita mampu menembus pasar internasional," tandasnya.