Kawasan Bebas Rokok akan Diberlakukan di Pulau Pari

Jumat, 28 Agustus 2015 Reporter: Suparni Editor: Lopi Kasim 3766

Bupati Meminta Kelurahan Pulau Pari Berlakukan Kawasan Bebas Rokok

(Foto: Suparni)

Angka penyakit Inspeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, terbilang masih cukup tinggi. Untuk perlu diberlakukan kawasan bebas asap rokok untuk mengurangi penyebaran penyakit tersebut.  

Antisipasi yang efektif ya harus lewat penegakan perda dan sanksinya harus dijalankan baru efektif

Beberapa lokasi seharusnya menjadi tempat kawasan bebas rokok sehingga orang maupun wisatawan tidak asal merokok yang menyebabkan polusi bagi orang lain di sekitarnya, terutama di ruang-ruang publik yang banyak terdapat anak-anak.

"Saya perintahkan agar lurah dan Satpol PP mulai memberlakukan kawasan bebas rokok di lokasi-lokasi yang dianggap penting, dan harus dipantau, jangan cuman tulisan atau imbauan saja," ujar Budi Utomo, Bupati Kepulauan Seribu, Jumat (28/8).

Seringkali, kata Budi, perokok pasif menjadi korban dari para perokok aktif, selain tingginya tingkat polusi akibat semakin banyaknya kendaraan roda dua dan odong-odong di pulau tersebut.

"Antisipasi yang efektif ya harus lewat penegakan perda dan sanksinya harus dijalankan baru efektif," tegasnya.

Sebelumnya, saat dialog dengan petugas Puskesmas Kelurahan Pulau Pari, Budi Utomo terkejut saat dilaporkan banyak pasien puskesmas menderita penyakit ISPA. Ia meminta Perda DKI No.2/2005 tentang Pengendalian Pencemaran Udara dan Pergub No 88/2010 tentang Kawasan Dilarang Merokok diberlakukan di Pulau Pari.

BERITA TERKAIT
Bupati Kaget Tiga Balita Pulau Pari Kurang Gizi

Pemantauan Gizi Terus Dilakukan di Kepulauan Seribu

Kamis, 27 Agustus 2015 3932

Tiga Balita Kurang Gizi Terus Dalam Pemantauan

Tiga Balita Kurang Gizi di Pulau Seribu Terus Dipantau

Kamis, 27 Agustus 2015 4487

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1162

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1048

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1543

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 494

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks