Progres Pembangunan Saluran Air di Jalan Manunggal Capai 45 Persen

Selasa, 02 September 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 4315

satu unit alat berat jenis eksavator mini dikerahkan di lokasi

(Foto: Nurito)

Pasukan Biru Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel) SDA Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur melakukan pembuatan saluran air di Jalan Manunggal, RT 04/04, Kelurahan Rambutan. Pembangunan saluran air baru tersebut progresnya sudah mencapai 45 persen.

"Solusi terhadap genangan yang kerap terjadi"

Koordinator Satgas SDA Kecamatan Ciracas, Deby mengatakan, pembuatan saluran air sepanjang kurang lebih 30 meter ini merupakan tindak lanjut usulan warga melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang).

"Sebelumnya di lokasi tidak ada saluran air. Sehingga, saat terjadi hujan kerap timbul genangan," ujarnya, Selasa (2/9).

Deby menjelaskan, dalam pengerjaan pembuatan saluran tersebut dikerahkan sebanyak tujuh personel Pasukan Biru dan satu unit ekskavator mini.

"Proses pembuatan saluran air sudah dilakukan sejak Kamis pekan lalu. Targetnya, pekan ini pengerjaan sudah rampung," terangnya.

Menurutnya, pembuatan saluran air dilakukan dengan menggunakan U-ditch  berukuran 40x40 sentimeter agar optimal dalam mengatasi potensi terjadinya genangan.

"Semoga dengan pembuatan saluran air menjadi solusi terhadap genangan yang kerap terjadi di sini," ungkapnya.

Sementara itu, pengurus RT 04/04 Kelurahan Rambutan, Zakaria mengaku sangat senang dan bersyukur karena aspirasi warga sudah berhasil direalisasikan.

"Alhamdulillah kami ucapkan terima kasih kepada jajaran Satpel SDA Kecamatan Ciracas yang merespons aspirasi masyarakat. Mudah-mudahan ini dapat mengatasi genangan di wilayah kami," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tujuh Satgas SDA Perbaiki Turap Saluran Air di Rambutan

Pasukan Biru Perbaiki Turap di Jalan Puskesmas

Kamis, 07 Agustus 2025 1872

 Tim Gabungan Tinjau Turap Longsor di Kali Cipinang

Turap Longsor Kali Cipinang di Kelurahan Cibubur akan Diperbaiki

Selasa, 05 Agustus 2025 2654

Ratusan Personel Gabungan Bersihkan Waduk Rambutan 1

Plt Camat Ciracas Pimpin Kerja Bakti Bersihkan Kawasan Waduk Rambutan 1

Minggu, 13 Juli 2025 3055

Satgas SDA Pasangi Dolken Turap Longsor di Cibubur

Delapan Satgas SDA Jaktim Tangani Turap Longsor di Cibubur

Rabu, 11 Juni 2025 3721

Tujuh Satgas SDA Perbaiki Turap Rusak di Ciracas

Turap Saluran di Gang Palem Diperbaiki

Rabu, 23 April 2025 1970

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 10975

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 689

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 706

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1267

Seleksi Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo

Animo Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo Tinggi

Senin, 19 Januari 2026 639

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks