Enam Sekolah di Jakbar akan Direhab Total

Selasa, 19 Agustus 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1161

Enam Gedung Sekolah di Jakbar Akan Direhab Total

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Sebanyak enam sekolah di Jakarta Barat akan di rehab total tahun 2025 oleh Dinas Pendidikan DKI Jakarta. Hal tersebut disampaikan dalam sosialisasi yang melibatkan unsur pendidikan, pengurus lingkungan, dan tiga pilar di Ruang MH Thamrin, Kantor Wali Kota setempat

"Proses KBM ke depan dapat semakin optimal"

Staf Bagian Kesra Jakarta Barat, Leily Utari mengatakan, Pemkot Jakarta Barat bersama Dinas Pendidikan DKI Jakarta terus berkomitmen untuk menghadirkan sarana dan prasarana pendidikan yang layak, aman, serta nyaman untuk kegiatan belajar dan mengajar (KBM).

"Pendidikan yang baik tentunya harus ditopang oleh fasilitas yang memadai karena sekolah adalah rumah kedua bagi peserta didik," ujarnya, Selasa (12/8). 

Leily merinci, gedung sekolah yang akan direhab total pada tahun 2025 yakni, SDN Jati Pulo 07/08, SDN Tegal Alur 02/04, SDN Kota Bambu 01/02, SMPN 130 Jakarta, SMAN 33 Jakarta, dan TK Negeri Meruya Selatan. 

Selain rehab total, lanjut Leily, Dinas Pendidikan DKI Jakarta juga membangun dua sekolah baru untuk jenjang SMP di Kelurahan Tegal Alur dan Kelurahan Jati Pulo. 

"Rehab total ini bukan sekadar pembangunan fisik, tapi menjadi komitmen untuk menghadirkan sekolah yang aman, nyaman, ramah anak, dan mampu mendukung proses KBM yang lebih baik. Anak-anak kita berhak mendapatkan ruang pendidikan yang layak, modern dan inspiratif," katanya. 

Sementara itu, Kepala Unit Pengelola Sarana dan Prasarana Pendidikan Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Budiyono menjelaskan, wilayah DKI Jakarta memiliki sebanyak 2014 gedung sekolah negeri.

"Rehab sekolah di Jakarta Barat sudah kita lakukan sejak tahun 2021. Saat ini kami lalukan kembali karena kondisi gedung sekolah di Jakarta Barat banyak yang lebih rentan dibandingkan wilayah Jakarta lainnya," bebernya. 

Budiyono menambahkan, rehab total enam gedung sekolah serta pembangunan dua sekolah baru jenjang SMP di wilayah Tegal Alur dan Jati Pulo akan dimulai September 2025 hingga Maret 2026. 

"Harapan kami tentunya pembangunan berjalan sesuai yang direncanakan. Sehingga, proses KBM ke depan dapat semakin optimal," tandasnya.

BERITA TERKAIT
       Dewan Ingin Rencana Rehab Sekolah Dilakukan Menyeluruh

Dewan Ingin Rencana Rehab Sekolah Dilakukan Menyeluruh

Rabu, 20 September 2017 3550

Disdik DKI Jakarta Usulkan Rehab 206 Sekolah

Usulan Disdik Rehab 206 Sekolah Didukung Komisi E

Kamis, 31 Oktober 2019 1794

38 Rehab Gedung Sekolah di Ibukota Rampung

Rehab 38 Gedung Sekolah Rampung 100 Persen

Senin, 06 Februari 2017 6956

Rehab Total 102 Gedung Sekolah di Jakarta Ditargetkan Rampung Akhir Tahun

Pembangunan Gedung SMPN 22 Ditarget Rampung Akhir Tahun

Rabu, 06 September 2017 3052

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1352

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1068

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 791

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1102

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 487

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks