181 HPR di Tanah Tinggi Sudah Divaksin Rabies

Rabu, 09 Juli 2025 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 931

181 HPR di Tanah Tinggi Sudah Divaksin Rabies

(Foto: Folmer)

Selama dua hari, 7 dan 9 Juli 2025, jajaran Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat telah memvaksin  181 ekor Hewan Penular Rabies (HPR) di Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru.  

"Hewan peliharaan warga yang divaksin rabies terdiri dari 154 kucing dan 27 anjing,"

Kasudin KPKP Jakarta Pusat, Penty Yunesi Pudjiastuti menjelaskan, pada pelaksanaan hari pertama di RPTRA Rustanti, Senin (7/7), pihaknya memvaksin 91 HPR peliharaan warga. Selanjutnya, pada  Rabu (9/7) hari ini, 90 HPR divaksin dalam kegiatan yang digelar dii sekretariat RW 05 Kelurahan Tanah Tinggi.

"Hewan peliharaan warga yang divaksin rabies terdiri dari 154 kucing dan 27 anjing," ungkapnya.

Penty mengungkapan, pihaknya akan terus menggelar layanan vaksinasi rabies di delapan kecamatan secara bertahap hingga akhir 2025.

"Layanan vaksinasi gratis ini untuk mempertahankan status Jakarta bebas rabies. Alhamdulilah, setiap kami menggelar layanan ini sangat disambut antusias warga," paparnya.

Yuliana (37), warga RW 05 Johar Baru, mengaku senang dengan diadakannya layanan vaksinasi rabies gratis di dekat rumah tinggal.

"Saya mengetahui adanya layanan vaksinasi rabies dari pengurus RT untuk membawa kucing peliharaan untuk mendapatkan vaksin," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
143 Ekor HPR di Kampung Rawa Divaksin Rabies

143 Ekor HPR di Kampung Rawa Divaksin Rabies

Rabu, 02 Juli 2025 784

Vaksinasi Rabies HPR Door to Door Diapresiasi Warga Kelurahan Karet

Vaksinasi Rabies HPR Door to Door Diapresiasi Warga Kelurahan Karet

Senin, 19 Mei 2025 728

189 HPR di Kelurahan Cipete Selatan Sudah Divaksin Rabies

189 HPR Warga Cipete Selatan Sudah Divaksin Rabies

Rabu, 14 Mei 2025 1102

April 2025, 634 HPR di Jakbar Divaksin Rabies

April 2025, 634 HPR di Jakbar Divaksin Rabies

Selasa, 06 Mei 2025 648

 146 HPR di Kelurahan Jati Padang Sudah Divaksinasi Rabies

146 HPR di Jati Padang Divaksin Rabies

Kamis, 01 Mei 2025 697

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1021

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1256

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 709

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1023

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 412

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks