CFN Buka Ruang Masyarakat Nikmati Kekayaan Budaya Jakarta

Selasa, 17 Juni 2025 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Erikyanri Maulana 427

Dukung CFN, Wibi: Jakarta Kota yang Tidak Pernah Tidur

(Foto: Andri Widiyanto)

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino menyatakan dukungannya terhadap wacana penerapan Car Free Night (CFN) di kawasan Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat.

"Salah satu inisiatif yang paling menarik,"

Ia berharap, Pemprov DKI semakin banyak mengadakan kegiatan di ruang terbuka yang melibatkan partisipasi warga.

"Secara pribadi, saya sangat berharap kegiatan CFN bisa terlaksana. Ini salah satu inisiatif yang paling menarik," ujar Wibi, Selasa (17/6).

Menurutnya, pelaksanaan CFN akan membuka ruang bagi masyarakat untuk menikmati dan menampilkan kekayaan budaya Jakarta, khususnya budaya Betawi. Selain itu, CFN juga bisa menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk memasarkan produk mereka.

“Jakarta itu the city that never sleeps, kota yang tidak pernah tidur. Sebagai kota global, bayangkan jika ada turis mancanegara datang, lalu kita bisa tampilkan kebudayaan lokal di acara CFN,” ungkapnya.

Wibi menambahkan, CFN dapat menjadi pusat hiburan baru bagi warga ibu kota. Berbagai kegiatan seperti festival budaya hingga panggung musik bisa digelar di titik-titik pelaksanaan CFN.

Namun demikian, ia mengingatkan agar Pemprov DKI tetap mengedepankan pengawasan agar CFN tidak disalahgunakan untuk kegiatan negatif.

“Fasilitas dan niat baik dari pemerintah ini harus bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat,” tegasnya.

Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta, Chicha Koeswoyo juga menyambut baik wacana penerapan CFN yang saat ini masih dalam tahap kajian oleh Pemprov DKI Jakarta. Menurutnya, kegiatan ini dapat menjadi sarana warga untuk melepas penat di akhir pekan.

“Kita butuh ruang untuk bersilaturahmi, membentuk komunitas yang baik dan positif. Dengan berkumpul, berjalan kaki, menyapa kiri dan kanan, kita akan menjadi lebih sehat,” ujarnya.

Lebih lanjut, Chicha menekankan pentingnya jaminan keamanan dalam pelaksanaan CFN agar tidak menimbulkan dampak negatif.

“Pihak eksekutif perlu mengkaji secara cermat. Semoga lahir satu kegiatan positif yang bisa membuat warga Jakarta bahagia,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Masih Kaji Penerapan Car Free Night

Pemprov DKI Masih Kaji Penerapan Car Free Night

Selasa, 10 Juni 2025 737

DPRD DKI Tunggu Kajian Lengkap Rencana Penerapan Car Free Night

DPRD DKI Tunggu Kajian Lengkap Rencana Penerapan Car Free Night

Selasa, 10 Juni 2025 1198

Anggota DPRD DKI Gelar Fun Walk dan Sapa Warga di CFD

Anggota DPRD DKI Gelar Fun Walk dan Sapa Warga di CFD

Minggu, 15 Juni 2025 2320

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1092

Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 2177

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 1164

Presentasi E-Monev KIP 2025

31 Kelurahan Ikut Tahap Presentasi E-Monev KIP 2025

Senin, 17 November 2025 709

Penataan Kawasan TW IV di Kelurahan Kebagusan

Warga Apresiasi Penataan Kawasan Unggulan di Kebagusan

Rabu, 19 November 2025 506

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks