Senin, 05 Mei 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 144
(Foto: doc)
Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Timur mengerahkan 59 tenaga kesehatan (Nakes) untuk memberikan layanan kesehatan calon jemaah Haji asal DKI Jakarta mulai dari tahap persiapan keberangkatan hingga kepulangan.
"Mulai dari embarkasi hingga debarkasi"
Kepala Sudinkes Jakarta Timur, Herwin Meifendy mengatakan, mereka menjadi bagian dari 158 tenaga kesehatan yang akan diberangkatkan ke Tanah Suci dalam dua gelombang.
"Layanan kesehatan yang diberikan mulai dari embarkasi hingga debarkasi.
Kita ingin ikut memastikan calon jemaah Haji dapat melaksanakan ibadah Haji dengan lancar dalam kondisi fit dan sehat," ujarnya, Senin (5/5).Herwin menjelaskan, sebanyak 59 Nakes
tersebut terdiri dari 38 orang Tenaga Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) sebanyak 38 orang dengan jumlah 19 dokter dan 19 perawat. Kemudian, 21 orang Petugas Haji Daerah (PHD) yang terdiri dari 11 dokter dan 10 perawat.
"Seluruh Nakes sudah mengikuti bimbingan teknis dan pelatihan agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik," terangnya.
Menurutnya, untuk keberangkatan Nakes petugas Haji gelombang pertama sudah masuk ke embarkasi Asrama Haji Pondok Gede pada 1 Mei dengan keberangkatan ke Tanah Suci hari ini.
"Untuk Nakes gelombang kedua akan masuk Asrama Haji Pondok Gede pada 30 Mei dan baru kembali ke Indonesia pada 10 Juli mendatang," ungkapnya.
Sementara itu, salah seorang calon jemaah Haji asal Cakung, Jakarta Timur, Umi Sarmuji (51) mengaku sangat senang karena mendapatkan panggilan untuk menunaikan ibadah Haji tahun ini.
"Saya sangat bersyukur memulai keberangkatan dengan mendapatkan pelayanan yang baik. Kemudian, Pemprov DKI juga sudah menyiakan dokter dan perawat yang memberikan layanan sejak keberangkatan ke Tanah Suci hingga kembali ke Tanah Air," ucapnya.
Ia berharap, dengan adanya Nakes ini akan dapat membantu memastikan kondisi kesehatan seluruh jemaah Haji agar bisa menjalankan seluruh rangkaian indah dengan baik.
"Semoga semua menjadi Haji mabrur, diberikan kelancaran menjalankan indah, serta berangkat selamat, pulang selamat," tandasnya.