7 CCTV Rumah Pompa Cawang Rusak

Kamis, 20 Agustus 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 5834

Pompa Mobile dan CCTV Rumah Pompa Cawang Wika Tidak Berfungsi

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Tujuh Closed Circuit Television Camera (CCTV) Rumah Pompa Cipinang Cempedak atau yang biasa disebut Rumah Pompa Cawang Wika di Jalan DI Panjaitan, Kelurahan Kebon Pala, Kecamatan Makasar rusak. Bukan hanya itu, pompa mobile yang seharusnya membantu 2 pompa utama pun saat ini mengalami kerusakan akibat adanya kebocoran radiator.

Sudah beberapa kali kami laporan, mereka bilang mau didata dulu kerusakan-kerusakan di tiap rumah pompa. Kalau realisasi ada mekanisme, tidak langsung diperbaiki saat itu juga

"Mati itu karena receiver penyimpan datanya tidak berfungsi, dan juga infra merah untuk malam harinya rusak," ujar Dais Inandar, Penanggungjawab Rumah Pompa Cawang Wika, Kamis (20/8).

Menurut Dais, awal dibangunannya rumah pompa pada tahun 2010 banyak besi bekas yang dicuri. Namun, semenjak ada kamera CCTV situasi menjadi lebih kondusif .

"Namanya manusia kan ada ngantuknya, karena selain sebagai operator kita juga sebagai penjaga aset Pemda. Dengan adanya CCTV bisa membantu, bisa direview," kata Dais.

Namun di rumah pompa ini bukan hanya CCTV yang sudah tidak berfungsi, satu unit pompa mobile dengan daya sedot 250 liter perdetik pun harus menganggur akibat kerusakan pada radiatornya.

"Sudah beberapa kali kami laporan, mereka bilang mau didata dulu kerusakan-kerusakan di tiap rumah pompa. Kalau realisasi ada mekanisme, tidak langsung diperbaiki saat itu juga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gedung Rumah Pompa Kebon Nanas Alami Retak

Gedung Rumah Pompa Kebon Nanas Retak

Kamis, 20 Agustus 2015 6180

Mesin Pompa Air Bintaro Membutuhkan Perawatan Rutin

3 Mesin Pompa di Komplek IKPN Bintaro Butuh Perhatian Khusus

Kamis, 20 Agustus 2015 6186

 Pintu Air Di Bintaro Rusak Perlu Perbaikan

Dua Pintu Air di Bintaro Rusak

Kamis, 20 Agustus 2015 3891

Mesin di Rumah Pompa Kali Ancol Berfungsi dengan Baik

Mesin di Rumah Pompa Kali Ancol Berfungsi dengan Baik

Kamis, 20 Agustus 2015 7297

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1256

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1133

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1647

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 437

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1484

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks