Peninggian Turap Kali Ciliwung Ditarget Rampung Mei 2025

Senin, 21 April 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 470

Peninggian Turap Kali Ciliwung di Jalan Bina Warga Selesai Bulan Depan

(Foto: Andri Widiyanto)

Personel Pasukan Biru Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Selatan melalukan peninggian turap Kali Ciliwung di Jalan Bina Warga, Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran. Pengerjaan ditargetkan rampung bulan depan.

"Upaya antisipatif mencegah genangan"

Kordinator Lapangan Sudin SDA Jakarta Selatan, Esai mengatakan, peninggian turap dengan pemasangan bronjong dilakukan dengan tujuan mencegah limpasan air Kali Ciliwung saat debit airnya tinggi.

"Kita tinggikan turap ini sebagai upaya antisipatif mencegah genangan di lingkungan permukiman warga," ujarnya, Senin (21/4). 

Esai menjelaskan, sebanyak delapan personel Pasukan Biru dikerahkan untuk meninggikan turap dengan melakukan pengecoran bronjong sepanjang 100 meter dan berketinggian 1,5 meter.

"Pengerjaan sudah dimulai sejak Februari. Saat ini progresnya sudah mencapai 50 persen," terangnya.

Ia berharap, peninggian turap ini nantinya mampu menahan kenaikan volume luapan air kiriman dari hulu Kali Ciliwung. Sehingga, khususnya lingkungan RW 07, Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, bisa terbebas dari genangan maupun banjir.

"Hingga saat ini progres peninggian menggunakan bronjong sudah selesai, tinggal proses pengecoran agar tidak menyebabkan rembesan air," bebernya.

Sementara itu, salah seorang warga setempat, Ferdian (39) mengapresiasi peninggian turap Kali Ciliwung yang dilakukan jajaran Sudin SDA Jakarta Selatan untuk mencegah genangan.

"Mudah-mudahan setelah selesai nanti, genangan di wilayah kami, khususnya RW 07, Kelurahan Rawajati bisa teratasi dengan baik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perbaikan Turap dan Pemasangan Tutup Saluran Air di Pekayon Rampun

Pasukan Biru Satpel SDA Pasar Rebo Perbaiki Turap dan Penutup Saluran

Selasa, 15 April 2025 501

Turap Ciliwung Longsor, Pemkot Jaktim Akan Koordinasi BBWSCC

Pemkot Jaktim Koordinasikan Turap Longsor Kali Ciliwung ke BBWSCC

Rabu, 09 April 2025 561

SDA Jaksel Segera Perbaiki Saluran Amblas di Jalan Adhyaksa

Turap Saluran Ambles dan Longsor di Jalan Adhyaksa Segera Diperbaiki

Selasa, 04 Maret 2025 603

Ratusan Personel Gabungan Pemkot Jakbar Ikut Apel Siaga di Kali Mookervart

Pemkot Jakbar Terus Intensifkan Pengerukan Kali dan Perbaikan Saluran

Minggu, 23 Februari 2025 1241

BERITA POPULER
Pengunjung sedang melihat stan Dinas Parekraf DKI di Event WITF & SEABEF 2025

Jakarta Perkuat Promosi Pariwisata di Ajang Internasional WITF & SEABEF 2025

Sabtu, 11 Oktober 2025 1245

Proses pemadaman api di lokasi kebakaran oleh petugas gulkarmat

80 Personel Gulkarmat Berhasil Padamkan Kebakaran di Papanggo

Sabtu, 11 Oktober 2025 1170

Petugas Dinas LH angkut sampah usai perayaan HUT TNI di Monas

Dinas LH Angkut 126,65 Ton Sampah Usai Perayaan HUT TNI di Monas

Senin, 06 Oktober 2025 1670

Sebagian wilayan Jakarta diguyur hujan hari inii

Hujan Ringan Basahi Jaksel dan Jaktim Sore Ini

Minggu, 12 Oktober 2025 659

Asosiasi Perkumpulan Pedagang Pasar Pramuka menemui Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung

Temui Gubernur, Pedagang Pasar Pramuka Bahas Harga Sewa Kios

Kamis, 09 Oktober 2025 997

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks