Pemkot Jakpus - Kadin DKI Gelar Bazar Sembako

Rabu, 26 Maret 2025 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 679

Pemkot Jakpus - Kadin DKI Bersinergi Gelar Program Sembako Murah

(Foto: Folmer)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat bersama Kamar Dagang dan Indonesia (Kadin) Provinsi DKI Jakarta, Rabu (26/3), menggelar bazar paket sembako murah bagi warga RW 02 Kelurahan Kwitang.

"Warga bisa membeli paket sembako seharga Rp 180 ribu menjadi Rp 100 ribu,"

Sebanyak 1000 paket berisi beras, minyak goreng, tepung terigu dan daging sapi seharga Rp 180 ribu dijual Rp 100 ribu per paket.

Wali Kota Jakarta Pusat, Arifin, mengapresiasi kegiatan ini karena sangat membantu warga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan jelang Idulfitri.

"Alhamdulilah, hari ini warga bisa membeli paket sembako seharga Rp 180 ribu menjadi Rp 100 ribu," katanya.

Wakil Ketua Umum Bidang Perindustrian, Koperasi, dan UMKM Kadin DKI Jakarta, Irwandi menjelaskan, bazar paket sembako murah ini dilaksanakan di beberapa lokasi di Jakarta hingga Kamis (27/3) besok.

"Total kami sediakan 25 ribu paket sembako murah untuk warga Jakarta," ungkapnya.

Sementara, Asih (45), warga RW 02 Kwitang mengaku, sangat terbantu dengan penjualan paket sembako murah ini. Apalagi, saat ini harga beberapa produk pangan sudah mulai naik di pasar.

"Semoga penjualan sembako murah ini rutin digelar, sehingga warga bisa menghemat pengeluaran,"  tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Pastikan Program Bansos Tidak Berkaitan dengan Masa Pilkada

Pemprov DKI Pastikan Program Bansos Tidak Berkaitan dengan Masa Pilkada

Jumat, 15 November 2024 1172

 PJ Gubernur Heru Tinjau Penjualan Paket Sembako Murah di Rusun Rorotan

Heru Tinjau Penjualan Sembako Murah di Rusun Rorotan

Senin, 23 September 2024 1243

Sembako Murah dan Uji Coba Makan Bergizi Gratis

Sembako Murah dan Uji Coba Makan Bergizi Gratis Digelar di Rawa Badak Utara

Jumat, 23 Agustus 2024 3218

Pj. Gubernur Heru Tinjau Sembako Murah di Bintaro

Pj Gubernur Heru Tinjau Sembako Murah di Bintaro, Warga Merasa Terbantu

Jumat, 05 Juli 2024 1337

3.000 Paket Pangan Murah Meriahkan Bazar Ramadan di Rusunawa Pasar Rumput

Bazar Ramadan di Rusun Pasar Rumput Sediakan 3.000 Paket Sembako Murah

Sabtu, 15 Maret 2025 1104

BERITA POPULER
Petugas Dinas LH angkut sampah usai perayaan HUT TNI di Monas

Dinas LH Angkut 126,65 Ton Sampah Usai Perayaan HUT TNI di Monas

Senin, 06 Oktober 2025 1478

Asosiasi Perkumpulan Pedagang Pasar Pramuka menemui Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung

Temui Gubernur, Pedagang Pasar Pramuka Bahas Harga Sewa Kios

Kamis, 09 Oktober 2025 756

Plt Kasudin Pusip Jakarta Pusat, Suryanto menyerahkan hadiah kepada peserta IKRA terbaik

75 Peserta IKRA Dapat Apresiasi Sudin Pusip Jakpus

Kamis, 09 Oktober 2025 686

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno menghadiri kegiatan Bazar Hemat PAM Jaya

Rano Gratiskan 2.000 Paket Sembako di Bazar Hemat PAM Jaya

Sabtu, 04 Oktober 2025 1259

Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta, Pantas Nainggolan

Legislator Dukung Jakpro Bangun Ekosistem Menuju Jakarta Kota Global

Jumat, 10 Oktober 2025 454

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks