Sudin SDA Jaksel Keruk Kali Baru Barat

Kamis, 30 Januari 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1010

 Antisipasi Genangan, SDA Jaksel Keruk Lumpur di Kali Baru Barat

(Foto: Andri Widiyanto)

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Selatan melakukan pengerukan sedimen lumpur di Kali Baru Barat, Jalan Raya Pasar Minggu, Kelurahan Kalibata, Kecamatan Pancoran. 

"Kita keruk sedalam satu meter"

Satgas Monitoring Alat Berat Sudin SDA Jakarta Selatan, Arifin mengatakan, pengerukan dilakukan untuk mengantisipasi cuaca ekstrem dan curah hujan tinggi pada awal tahun 2025.

"Untuk sedimen lumpur di Kali Baru Barat ini kita keruk sedalam satu meter," ujarnya, Kamis (30/1) 

Arifin menjelaskan, pengerukan yang dilakukan dengan mengerahkan satu ekskavator tersebut setiap harinya bisa mengangkat hingga 15 meter kubik lumpur.

"Untuk pengangkutan sedimen lumpur menuju tempat pembuangan menggunakan tiga dump truck," terangnya.

Ia berharap, pengerukan Kali Baru Barat ini bisa mencegah terjadinya genangan, khususnya di wilayah RT 02/04, Kelurahan Kalibata. 

"Mudah-mudahan bulan depan semuanya selesai. Sehingga, akan berdampak positif terhadap lingkungan warga," ucapnya.

Sementara itu, salah seorang warga setempat, Rezha Ariviandi mengapresiasi upaya Sudin SDA Jakarta Selatan dalam mencegah atau meminimalisir genangan dengan cara melakukannya pengerukan kali. 

"Saya rasa ini pengerukan lumpur ini sangat efektif. Harapannya mudah-mudahan tidak ada genangan nantinya di lokasi sekitar sini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pasukan Oranye Bersihkan Lumpur Sisa Genangan di Pejaten Timur

Pasukan Oranye Bersihkan Lumpur Sisa Genangan di Pejaten Timur

Rabu, 29 Januari 2025 993

SDA Jaktim Keruk Lumpur di 24 Lokasi

SDA Jaktim Keruk Lumpur di 24 Lokasi

Selasa, 24 Desember 2024 1225

 Pengerukan Kali Krukut Segmen Jalan NIS Diapresiasi Warga

Pengerukan Kali Krukut di Cilandak Timur Diapresiasi Warga

Rabu, 22 Januari 2025 1163

 Normalisasi Saluran Air di Jalan Darmawangsa Tuntas

Normalisasi Saluran Air di Jalan Darmawangsa Tuntas

Jumat, 08 November 2024 1538

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1267

Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 595

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1143

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1656

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks