Penanganan Genangan Blok F Pasar Tanah Abang Rampung Pekan Ini

Kamis, 16 Januari 2025 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1138

Penanganan Genangan Blok F Pasar Tanah Abang Rampung Pekan ini

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Penanganan genangan di area blok F Pasar Tanah Abang, Kelurahan Kampung Bali, Tanah Abang, Jakarta Pusat, ditarget rampung Minggu (19/1) akhir pekan ini.

"Ada bagian saluran yang tersumbat dan harus dikuras,"

Camat Tanah Abang, Suprayogie menjelaskan, genangan di kawasan Blok F setinggi lima hingga 10 sentimeter sudah terjadi sejak sebulan terakhir ini saat hujan turun deras dan waktu lama. Diduga genangan terjadi akibat ada bagian saluran tersumbat.  

"Kami dapat aduan warga dan sudah cek lokasi. Pemicu genangan karena ada bagian saluran yang tersumbat dan harus dikuras," katanya, Kamis (16/1).

Secara teknis, jelas Suprayogie, pihaknya telah menerjunkan personel PPSU untuk lakukan pengurasan saluran. Sedangan petugas Gulkarmat membantu melakukan penyedotan air menggunakan pompa.

"Sejak kemarin petugas kita sudah turun di lapangan melakukan pekerjaan. Teknisnya pekerjaan dikordinasikan lurah," tambahnya.

Lurah Kampung Bali, Rizka Handayani menjelaskan, kawasan genangan ini masuk dalam wilayah RW 01 dan RW 02 Kelurahan Kampung Bali.

Dari hasil pantauan lapangan, Rabu (15/1) kemarin, diperkirakan area saluran yang mengalami penyumbatan dan perlu dilakukan pengurasan sepanjang sekitar 20 meter.

"Karena kalau hari kerja tidak bisa maksimal lantaran ada aktivitas perdagangan. Target kami paling lambat hari Minggu sudah tuntas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Unit Pompa, Genangan, Jalan RE Martadinata

Empat Unit Pompa Atasi Genangan di Sekitar JIS

Selasa, 14 Januari 2025 876

BPBD Terus Pantau Perkembangan Rob di Muara Angke

BPBD Terus Pantau Genangan Rob di Muara Angke

Selasa, 14 Januari 2025 992

 108 Pompa di Jakpus Dipastikan Berfungsi Baik

SDA Jakpus Pastikan 108 Pompa Berfungsi Baik

Jumat, 10 Januari 2025 923

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 833

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1325

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 713

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1197

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1710

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks