Pj Gubernur Teguh Resmikan Kantor Camat Hingga Embung di Jaksel

Senin, 23 Desember 2024 Reporter: Dessy Suciati Editor: Andry 2016

Pj Gubernur Teguh Resmikan Kantor Camat Hingga Embung di Jaksel

(Foto: Reza Pratama Putra)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi secara simbolis meresmikan sejumlah proyek infrastruktur di wilayah Jakarta Selatan di Kantor Kecamatan Mampang Prapatan, Senin (23/12).

"Pembangunan kantor camat mempunyai peran yang sangat penting,"

Proyek infrastruktur yang diresmikan berupa Kantor Kecamatan Mampang Prapatan, Embung Pemuda I Kelurahan Srengseng Sawah, Embung SDN 01 Petukangan Selatan dan Command Centre Pompa Bukit Duri. 

Teguh mengapresiasi dukungan semua pihak, termasuk Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin hingga anggota DPD RI dan DPRD DKI Jakarta yang telah merealisasikan pembangunan ini. Pembangunan Kantor Kecamatan Mampang Prapatan diharapkan bisa meningkatkan layanan publik. 

"Pastinya pembangunan kantor camat ini sebagaimana yang tadi sudah disampaikan Pak Wali Kota mempunyai peran yang sangat penting dan strategis," ujar Teguh. 

Ia juga menyampaikan, pemindahan kantor kecamatan ini diperlukan segera, mengingat kantor kecamatan sebelumnya berada di kawasan banjir dan juga padat penduduk. Imbasnya, kinerja dan layanan di kantor kecamatan menjadi kurang produktif. 

Gedung Kantor Kecamatan Mampang Prapatan dibangun di lahan seluas 2.600 meter persegi dengan tinggi lima lantai. Kantor ini dilengkapi dengan lift dan pendingin ruangan. 

"Harapannya adalah pastinya dengan adanya kantor ini yang jauh lebih bagus, lebih lengkap dan juga megah, pelayanan publik juga harus bisa lebih meningkat kualitasnya dan juga kinerjanya juga harus lebih bagus," jelas Teguh. 

Teguh pun mengingatkan agar pembangunan gedung baru kantor kecamatan ini diikuti dengan perawatan. Sehingga bangunan gedung bisa tetap terjaga baik. 

Sementara terkait pembangunan Embung Pemuda I Kelurahan Srengseng Sawah, Embung SDN 01 Petukangan Selatan dan Command Centre Pompa Bukit Duri dilakukan untuk meningkatkan infrastruktur pengendali banjir. Embung-embung ini dibutuhkan untuk mendukung saluran makro yang masih belum mampu menahan air jika curah hujan tinggi. 

"Saluran pendukungnya itu hanya mampu sekitar 100 milimeter per hari, lebih dari itu banjir atau genangannya lebih lama. Kita harus maksimalkan dan terus membangun," kata dia. 

Untuk mengantisipasi terjadinya banjir, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta pun telah melakukan modifikasi cuaca sejak awal Desember sehingga cuaca ekstrem bisa diatasi. 

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin menambahkan, pembangunan Kantor Kecamatan Mampang Prapatan dilakukan karena kondisi kantor eksisting berada di kawasan rawan banjir. Saat dilanda hujan, akses menuju kantor kecamatan kerap tergenang dengan ketinggian berkisar 40-90 sentimeter.

Selain itu, Kantor Kecamatan Mampang Prapatan yang lama berada di lingkungan padat penduduk, sehingga layanannya pun menjadi terganggu. 

"Kemudian akses Jalan Mampang Prapatan 13 itu merupakan jalan buntu yang hanya dapat dilalui  satu mobil atau motor. Apabila dilalui dua kendaraan, jalan tersebut akan mengalami hambatan," jelasnya. 

Munjirin juga sekaligus menjelaskan terkait pembangunan Embung Pemuda I Kelurahan Srengseng Sawah dan Embung SDN 01 Petukangan Selatan yang dikerjakan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan. 

Embung Pemuda 1 Kelurahan Srengseng Sawah memiliki volume efektif tampungan sebesar 13.440,52 meter kubik yang dapat mereduksi delapan persen volume banjir. Sedangkan Embung SDN 01 Petukangan Selatan dibangun di lahan seluas 2062 meter persegi dengan kedalaman 2,6 meter. 

Untuk pembangunan Command Centre Pompa Bukit Duri, Munjirin menyatakan, teknologi tersebut menjadi solusi yang untuk mengatasi masalah yang terjadi dalam proses operasi.

BERITA TERKAIT
Kantor Lurah Semanan dan Camat Cengkareng Akan Direhab

Kantor Lurah Semanan dan Kantor Camat Cengkareng Bakal Direnovasi

Selasa, 13 Februari 2024 7927

Pj Gubernur DKI Jakarta Kunjungi Terminal Bus Kalideres

Pj Gubernur Teguh Tinjau Kesiapan Nataru di Terminal Kalideres

Sabtu, 21 Desember 2024 1278

Ketua Komisi D Ingin Percepatan Pembangunan Tanggul Pantai Atasi Banjir Rob

Ketua Komisi D: Akselerasi Pembangunan NCICD Diperlukan untuk Atasi Rob

Senin, 23 Desember 2024 1379

500 Personel Gabungan Apel Siaga Penanggulangan Bencana

500 Personel Gabungan Siaga Atasi Banjir di Jaktim

Senin, 09 Desember 2024 1376

Warga Kampung Nelayan Cilincing Antusias Program Sembako Murah

Warga Kampung Nelayan Cilincing Antusias Program Sembako Murah

Rabu, 06 Maret 2024 7401

BERITA POPULER
Kepala Badan Kesbangpol DKI Jakarta mewakili gubernur menerima Harmony Award 2025

Pemprov DKI Raih Harmony Award 2025

Jumat, 28 November 2025 652

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 2016

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 1213

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini, Jumat (28/11)

Cuaca Berawan Naungi Jakarta Hari Ini

Jumat, 28 November 2025 553

Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan Unggul

Pemprov DKI Sabet Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan Unggul

Kamis, 27 November 2025 629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks