Pembelajaran Jarak Jauh Diterapkan Bagi Peserta Didik di SDN Cempaka Baru 01

Senin, 07 Oktober 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Toni Riyanto 1278

SD Negeri 01 Cempaka Baru Terapkan PJJ KBM ke Siswa

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kebijakan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) diterapkan bagi peserta didik di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cempaka Baru 01, Jalan Cempaka Baru VII, RT 08/07 Kelurahan Cempaka Baru, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Kebakaran dipicu oleh korsleting listrik

Penerapan PJJ ini dilakukan setelah gedung SDN Cempaka Baru 01 terbakar pada Minggu (6/10) siang.

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Pusat, Bambang Eko Prabowo mengatakan, untuk kebijakan lanjutan mencari alternatif sekolah lain untuk menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) tengah dipertimbangkan.

"Mulai pagi ini dilaksanakan PJJ, paralel dengan langsung dilakukannya kegiatan pembersihan sekolah," ujarnya, Senin (7/10).

Sebagai kelanjutan, Bambang mengaku masih akan melihat kondisi lapangan. Pihaknya pun masih berkordinasi dengan jajaran sekolah untuk mencarikan solusi terbaik.

Kepala SDN 01 Cempaka Baru, Maslahati menjelaskan, kejadian kebakaran hanya terjadi di area gudang penyimpanan buku sekolah di lantai dasar bangunan. Meski tidak sampai merembet ke area ruangan lain, dampak kebakaran butuh pembersihan.

"Untuk itu kami berlakukan PJJ dulu per hari ini. Sambil kami melihat perkembangan dan kebutuhan," terangnya.

Menurutnya, untuk proses pembersihan belum dapat dipastikan kapan akan tuntas.

"Kami masih mempertimbangkan perlunya mencari sekolah terdekat sebagai lokasi menggelar KBM bagi peserta didik," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, Asril Rizal menuturkan, dalam peristiwa kebakaran tersebut dikerahkan sebanyak 41 personel  dengan 14 unit mobil pemadam

"Kejadian kebakaran diketahui sekitar pukul 11.40 dan bisa dipadamkan pada pukul 13.02," bebernya.

Ia menambahkan, kejadian kebakaran tidak sampai mengakibatkan korban jiwa maupun luka berat. Kebakaran menghanguskan salah satu ruangan sekolah seluas sekitar 130 meter persegi di lantai dasar.

"Dugaan sementara kebakaran dipicu oleh korsleting listrik di ruangan itu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sukseskan, KTT ASEAN, Ditlantas, Polda Metro Jaya, atur Mobilitas

Pj Gubernur Heru Ajak Warga Sukseskan KTT ASEAN, Gandeng Ditlantas Polda Metro Jaya Atur Mobilitas

Rabu, 23 Agustus 2023 4897

SMPN 49 Terbakar, Kerugian Capai Rp 300 Juta

SMPN 49 Terbakar, Kerugian Capai Rp 300 Juta

Kamis, 03 September 2015 6404

RPTRA Tanah Abang 3 Dikunjungi Puluhan Siswa TK Aisyiyah

Murid TK Aisyiyah 7 Kunjungi RPTRA Tanah Abang 3

Rabu, 16 Maret 2022 2144

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1189

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1071

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1571

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 844

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 557

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks