Jakpus Optimalkan Pembayaran PBB - P2

Rabu, 12 Agustus 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Budhy Tristanto 3862

 Sudin Pelayanan Pajak Jakarta Pusat Gelar Pekan Panutan Pembayaran PBB

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Untuk mengoptimalkan penerimaan Pajak Bumi Bangunan Pedesaan Perkotaan (PBB-P2), sekaligus mempererat koordinasi dan komunikasi dengan wajib pajak, Suku Dinas (Sudin) Pelayanan Pajak Jakarta Pusat menggelar Pekan Panutan Pembayaran PBB P-2, mulai 12 hingga 19 Agustus mendatang.

Tujuan kegiatan ini untuk mengamankan rencana atau target penerimaan PBB - P2 Jakarta Pusat 2015 sebesar Rp 1,06 triliun

Kasudin Pelayanan Pajak Jakarta Pusat, Sarasi T Tampubolon mengatakan, pekan panutan ini merupakan kegiatan yang cukup strategis untuk meningkatkan partisipasi masyarakat membayar pajak.     

Aktivitas ini, kata Sarasi, sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 16 Tahun 2011 tentang PBB P2 dan Peraturan Gubernur (Pergub) DKI Jakarta Nomor 81 Tahun 2009 tentang koordinasi pemungutan PBB di Ibu Kota.

"Masyarakat Wajib Pajak (WP) adalah mitra khusus Pemprov DKI Jakarta dalam melaksanakan pembangunan serta bahan evaluasi berkaitan dengan perbaikan atas pelayanan sesuai dengan tuntutan dan harapan masyarakat," ujarnya, Rabu (12/8).

Dia berharap, dengan digelarnya pekan panutan ini target penerimaan PBB - P2 Jakarat Pusat tahun 2015 sebesar Rp 1,06 triliun dapat terealisasi.

"Tujuan kegiatan ini untuk mengamankan rencana atau target penerimaan PBB - P2 Jakarta Pusat 2015 sebesar Rp 1,06 triliun, tapi hingga Juli baru tercapai sebesar Rp 288,2 miliar atau sekitar 27,2 persen. Padahal idealnya penerimaan PBB per 31 Juli yakni Rp 618,71 miliar atau masih ada kekurangan sebesar Rp 330,4 miliar atau sekitar 31,2 persen," ungkapnya.

Sebagai perbandingan, lanjut Sarasi, target PBB - P2 di Jakarta Pusat 2014 sebesar Rp 1,11 triliun dan realisasi per 31 Desember sebesar Rp 1,04 triliun atau sekitar 91,32 persen.

Untuk itu diharapkan kontribusi penerimaan Pekan Panutan Pembayaran PBB - P2 2015 yang digelar di Jakarta Pusat cukup signifikan dengan target penerimaan terealisasi di atas Rp 100 miliar.

"Sebelum kegiatan pekan panutan digelar, kami juga telah mensosialisasikan pembayaran PBB P2 kepada WP sebelum jatuh tempo 31 Agustus, serta menggelar koordinasi dengan instansi terkait serta melakukan penagihan terhadap WP yang belum membayar kewajibannya pada tahun sebelumnya," tandasnya..

BERITA TERKAIT
Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan di Jakarta Pusat Masih Minim

Penerimaan PBB Jakpus Baru 27,18 Persen

Rabu, 12 Agustus 2015 3026

Tak Bayar Pajak, Ratusan Reklame di Mall Gajah Mada Bakal Dibongkar

UPPD Gambir Buka Gerai di Mal Gajah Mada

Rabu, 05 Agustus 2015 6730

Dinas Pajak Targetkan Penerimaan PPJ Rp 690 Miliar

Dinas Pajak Targetkan Penerimaan PPJ Rp 690 Miliar

Selasa, 14 Juli 2015 3789

Realisasi Penerimaan 13 Jenis Pajak Capai Rp 11,19 Triliun

Realisasi Penerimaan 13 Jenis Pajak Capai Rp 11,19 Triliun

Senin, 13 Juli 2015 3324

Pembayaran Pajak Daerah Online DKI Jakarta Mulai Disosialisasikan

Cegah Kebocoran, DKI Terapkan Pajak Online

Senin, 29 Juni 2015 4290

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1228

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1105

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1615

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 857

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks