Puluhan Anak Nikmati Kegiatan Fun Kids di RPTRA Cempaka

Selasa, 17 September 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1087

 50 Anak Balita Belajar Mewarnai Gambar di RPTRA Cempaka

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 50 anak Balita tampak antusias mengikuti kegiatan fun kids di RPTRA Cempaka, Jalan Cempaka Raya, RT 03/12, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Kegiatan diisi dengan belajar mewarnai.

"untuk melatih motorik anak,"

Bendahara RPTRA Cempaka, Fitri Yuliani mengatakan, kegiatan Fun Kids yang berlansung di Aula RPTRA Cempaka diadakan dan dibimbing langsung oleh pengelola RPTRA dan dijadwalkan berlangsung selama satu tahun.

“Kegiatan ini dilakukan untuk melatih motorik anak untuk persiapan masuk Taman Kanak-Kanak,” ujar Fitri, Selasa (17/9).

Dikatakan Fitri, selain mewarnai gambar, kegiatan yang berlangsung Selasa dan Kamis mulai pukul 10.00 - 12.00 WIB ini juga diisi dengan bermain sambil mengenalkan huruf dan angka.

“Kami berharap setelah mengikuti kegiatan ini, anak-anak sudah siap dan berani bersosialisasi dengan teman-temannya saat masuk usia sekolah,” katanya.

Jumanah (28), warga RT 07/11, Kelurahan Rawa Buaya menyambut baik program Fun Kids yang digelar di RPTRA Cempaka.

“Buat saya ini merupakan kegiatan positif untuk anak-anak,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
60 Anak Sambangi Perpustakaan Kantor Sudin Pusip Jaktim Saat Ramadan

60 Anak Sambangi Perpustakaan Kantor Sudin Pusip Jaktim Saat Ramadan

Kamis, 21 Maret 2024 8937

 30 Anak Ikuti Lomba Mewarnai di RPTRA Belimbing

Puluhan Anak Ramaikan Lomba Mewarnai di RPTRA Belimbing

Kamis, 27 Juni 2024 1316

Paket Makan, Bergizi, Gratis, Pj. Gubernur Heru, Variasi Jenis, Porsi Makanan

Bagikan 1.500 Paket MBG, Pj Gubernur Heru Harapkan Variasi Jenis dan Porsi Makanan

Senin, 09 September 2024 1411

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1077

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 920

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2786

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1451

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 754

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks