Sudinhub Jaksel Edukasi Pelajar SMAN 79 Gunakan Transportasi Umum

Rabu, 28 Agustus 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1227

 Sudinhub Jaksel Edukasi dan Publikasi Jak Lingko di SMAN 79 Jakarta

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan mengadakan edukasi dan publikasi JakLingko bagi pelajar di SMAN 79 Jakarta, Jalan Menteng Pulo Ujung, Kelurahan Menteng Atas, Kecamatan Setiabudi.

JakLingko

Kepala Seksi Angkutan Jalan Sudinhub Jakarta Selatan, Dedy Hartadi mengatakan, kegiatan ini bertujuan mengajak pelajar agar membudayakan penggunaan transportasi umum.

"Hari ini kita sampaikan cara menggunakan kartu dan pengenalan aplikasi JakLingko. Banyak keuntungan menggunakan transportasi umum terintegrasi di Jakarta," ujarnya, Rabu (28/8). 

Dedy menjelaskan, para pelajar juga diedukasi beragam moda transportasi umum modern yang terintegrasi di Jakarta.

"Kita informasikan kelebihan dan fasilitas tersedia, mulai dari armada, halte, dan lainnya yang memberikan kenyamanan," terangnya.

Menurutnya, peserta didik di SMAN 79 juga kesiapan transportasi menyongsong Jakarta sebagai kota global. Terlebih, penggunaan transportasi umum bisa sangat berkontribusi pada peningkatan kualitas udara di Jakarta.

"Mereka kita edukasi tentang Transit Oriented Development, Digital Oriented Development, dan Pedestrian Oriented Development," ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang pelajar kelas X SMAN 79 Jakarta, Abidzar (16) mengaku senang dengan penjelasan yang disampaikan narasumber dari Sudinhub Jakarta Selatan.

Selama ini, imbuh Abidzar, dirinya masih kurang sekali informasi mengenai JakLingko dan tarif yang harus dibayarkan.

"Sangat seru, kita juga diajak berdiskusi melalui tanya jawab. Pastinya, pengetahuan kami tentang transportasi di Jakarta semakin bertambah," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Uji Kir Keliling Mulai Digelar di Terminal Kampung Rambutan

Uji Kir Keliling Mulai Digelar di Terminal Kampung Rambutan

Sabtu, 22 Juli 2023 5426

Sembilan Kendaraan Terjaring Giat OLJ di Jalan TB Angke

Sembilan Angkutan Barang Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jl Tubagus Angke

Kamis, 07 Maret 2024 9328

Sudinhub Jakut Data 17 Jukir Minimarket

Sudinhub Jakut Data 17 Jukir Minimarket

Jumat, 17 Mei 2024 1220

Petugas Gabungan Tertibkan Jukir Liar di Jaksel

Sudinhub Jaksel Mulai Pendataan Jukir Liar

Rabu, 15 Mei 2024 1075

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1260

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1021

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 711

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1024

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 413

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks