Anwar Buka Festival Tunanetra Berkarya Untuk Kreatif

Senin, 12 Agustus 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 631

Anwar Buka Festival Tunanetra Berkarya Untuk Kreatif

(Foto: Nurito)

Wali Kota Jakarta Timur Muhammad.Anwar, membuka Festival Tunanetra Berkarya Untuk Kreatif (Tubruk) di kantornya, Senin (12/8). Kegiatan ini hasil sinergisitas pihaknya dengan Baznas Bazis dan Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia.

"Kegiatan ini juga untuk menggali potensi kreativitas penyandang tunanetra," 

Anwar mengatakan, festival yang digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI ini melombakan tiga kegiatan, yaitu fashion show, menyanyi lagu Betawi dan stand up comedy. Kegiatan ini diikuti 36 peserta.

"Kegiatan ini juga untuk menggali potensi kreativitas penyandang tunanetra," kata Anwar.

Anwar berharap, kegiatan ini menjadi agenda rutin tahunan untuk memberikan ruang gerak warga penyandang kebutuhan khusus berkreasi dan menampilkan bakat mereka.  

"Ini menjadi bagian dari wujud kepedulian pemerintah kota terhadap warganya," tegas Anwar.

Presiden Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia, Arief Pribadi, menyampaikan terima kasih kepada jajaran pemerintah kota yang telah memperhatikan para penyandang disabilitas. Sehingga mereka juga merasakan memiliki hak yang sama sebagai warga negara untuk mendapatkan perhatian dari pemerintah.

"Pemenang akan mendapatkan hadiah berupa piala dan uang pembinaan," katanya.

Disebutkan Arief, untuk lomba fashion show diikuti 20 peserta, stand up comedy enam orang dan menyanyi lagi Betawi diikuti 10 peserta.

BERITA TERKAIT
 Anwar Serahkan Santunan Anak Yatim Di Masjid Darul Falah

Anwar Serahkan Santunan 40 Yatim-Piatu di Masjid Darul Falah

Jumat, 09 Agustus 2024 894

Pemkot Jaktim Terima Penghargaan Universal Health Coverage

Pemkot Jaktim Terima Penghargaan Universal Health Coverage

Kamis, 08 Agustus 2024 1170

 Anwar Pimpin Panen Sayur Mayur di Bantaran KBT

Anwar Pimpin Panen Sayur Mayur di Bantaran KBT

Rabu, 07 Agustus 2024 1612

Jelang HUT RI ke 79, Anwar Ajak Warga Semarakan dan Hias Kampung

Anwar Ajak Warga Hias Kampung Sambut HUT ke-79 RI

Jumat, 02 Agustus 2024 1140

Anwar Launching Program Saudagar Tangguh

Anwar Launching Program Saudagar Tangguh

Kamis, 01 Agustus 2024 1702

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2644

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1274

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 868

Kanwil DJP Jakarta Pusat Hadirkan Layanan Edukasi

Layanan Edukasi dan Asistensi SPT Tahunan Dihadirkan Secara Online

Jumat, 30 Januari 2026 508

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1109

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks