Parkir Liar di Jalan Senopati Ditindak

Selasa, 02 Juli 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Erikyanri Maulana 1787

Sudinhub Jaksel Tindak Ratusan Kendaraan Parkir Liar di Jalan Senopati

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas (Sudin) Perhubungan Jakarta Selatan melakukan giat Operasi Lintas Jaya dengan menindak parkir liar kendaraan roda dua di Jalan Senopati, Kelurahan Selong, Kecamatan Kebayoran Baru, Selasa (2/7).

karena sangat mengganggu dan membahayakan sekali

Anggota Pengawas Tim Tindak Sudin Perhubungan Jakarta Selatan, Eebenezer Tobing mengatakan, pihaknya mengerahkan 100 personel gabungan terdiri dari Sudin Perhubungan, Satpol PP, serta TNI/Polri.

“Tindakan yang kita lakukan saat ini adalah sebagian kendaraan roda dua kita angkut pindahkan ke tempat penyimpanan sementara Sudin Perhubungan Jakarta Selatan. Kemudian sebagian lagi kita cabut pentil," ujar Ebenezer.

Ebenezer menjelaskan, dalam kegiatan ini pihaknya berhasil menjangkau 100 kendaraan roda dua yang kedapatan parkir liar di mana 25 di antaranya diangkut jaring, sisanya dilakukan penindakan cabut pentil.

“Untuk kendaraan yang kami angkut jaring akan dilakukan penindakan BAP tilang oleh pihak kepolisian," jelasnya.

Ia menambahkan, dengan adanya penindakan ini, diharapkan masyarakat semakin memahami pentingnya tertib lalu lintas atau tidak parkir sembarangan, sehingga tidak mengganggu hak pejalan kaki, pesepeda maupun ketertiban kota.

"Semoga yang kita lakukan ini akan memberikan efek jera bagi mereka yang melanggar, serta tentunya akan berdampak luas terhadap kelancaran arus lalu lintas dan estetika lingkungan," ucapnya.

Sementara itu, salah satu pejalan kaki, Ibnu (35) mengucapkan terima kasih atas penertiban parkir liar di kawasan Senopati tersebut. Karena menurutnya, setiap hari parkir liar tersebut sangat mengganggu pejalan kaki seperti dirinya.

“Mudah-mudahan mereka yang parkir liar tidak akan melakukannya lagi, karena sangat mengganggu dan membahayakan sekali," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Parkir di Trotoar, 13 Motor Disanksi Cabut Pentil

Parkir di Trotoar, 13 Motor Disanksi Cabut Pentil

Sabtu, 29 Juni 2024 824

30 Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Jalan Kwini I

30 Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Jalan Kwini I

Selasa, 28 Mei 2024 1210

Sudinhub Jakut Data 17 Jukir Minimarket

Sudinhub Jakut Data 17 Jukir Minimarket

Jumat, 17 Mei 2024 969

Dishub DKI Jakarta Tertibkan Jukir Liar di Minimarket, Imbau Pengelola Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Tertibkan Jukir Liar di Minimarket, Imbau Pengelola Ajukan Izin Perparkiran

Kamis, 16 Mei 2024 1559

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1237

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1114

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1624

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1466

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks