Posyandu Soka Merah Kalideres Optimistis Juara Lomba Tingkat Provinsi

Selasa, 11 Juni 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 921

Posyandu Soka Merah Ikuti Lomba Posyandu dan Kader Tingkat Provinsi DKI

(Foto: Istimewa)

Posyandu Soka Merah, RW 11, Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, optimistis menjuarai lomba posyandu tingkat Provinsi DKI Jakarta tahun 2024.

Selanjutnya, kami dari pihak kelurahan akan membantu segala kebutuhan yang diperlukan

Rasa optimistis ini mengemuka setelah lima kader Posyandu Soka Merah memaparkan program dan inovasi kegiatan kepada tim penilai lomba dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta melalui aplikasi zoom meeting, Selasa (11/6).

Ketua Posyandu Soka Merah, Endah Budiarti menuturkan, inovasi yang dihadirkan untuk menarik minat masyarakat mengunjungi posyandu di antaranya dengan inovasi bakul emas yakni sebuah inovasi di mana ibu balita dan lansia yang datang setiap bulan ke posyandu diminta membawa wadah untuk kemudian oleh petugas posyandu diisi dengan bahan makanan mengandung protein nabati dan hewani serta sayur-sayuran untuk dibawa pulang.

“Sayur dan bahan makanan untuk warga kami peroleh dari program CSR dan pemanfaatan potensi yang ada di lingkungan. Contoh, sayur mayur didapat dari hasil urban farming yang ada di RPTRA, dan lingkungan warga,” ungkap Endah.

Inovasi lainnya, yakni Bakso Lele Goreng (Balegor) di mana petugas Posyandu membuat bakso goreng dari olahan ikan lele yang merupakan hasil ternak. Lalu ada juga ruang pojok baca anak dan laktasi.

“Kami optimistis bisa keluar sebagai juara pada lomba posyandu tingkat provinsi atau bahkan di tingkat nasional,” katanya.

Lurah Kalideres, Ian Imanuddin mengaku bangga dengan Posyandu Soka Merah yang terpilih mewakili Jakarta Barat di Lomba Posyandu tingkat Provinsi DKI Jakarta.

“Selanjutnya, kami dari pihak kelurahan akan membantu segala kebutuhan yang diperlukan Posyandu Soka Merah agar bisa menorehkan prestasi di tingkat provinsi maupun nasional,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Posyandu Kartini Melenggang Maju ke Lomba Posyandu Tingkat Nasional

Pemkot Jaksel Tinjau Kesiapan Posyandu Kartini Ikuti Lomba Nasional

Kamis, 10 Oktober 2019 1384

 Tim Penilai Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Sambangi Kelurahan Cikoko

Tim Verlap Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Lakukan Penilaian di Cikoko

Senin, 10 Juni 2024 934

Jajaran Kecamatan Pesanggrahan Tinjau PPDB Jalur Prestasi di SMAN 90

Camat Pesanggrahan Tinjau Pelaksanaan PPDB

Senin, 10 Juni 2024 1162

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1149

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1042

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1537

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 832

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 480

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks