DPRD Dorong Peran Satgas Gulkarmat Bantu Tertibkan Sambungan Listrik Ilegal

Kamis, 06 Juni 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1118

DPRD Dorong Peran Satgas Gulkarmat Tertibkan Sambungan Listrik Illegal

(Foto: doc)

Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta, berharap satgas dan relawan Gulkarmat untuk lebih proaktif membantu PLN menertibkan sambungan listrik ilegal di kawasan pemukiman warga.

Jangan sampai ada pencurian listrik dan membahayakan warga lain,

Hal ini ditegaskan Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI,  Inggar Joshua, karena kebakaran di kawasan pemukiman warga mayoritas dipicu korsleting listrik.

Inggar mensinyalir, banyaknya kebakaran yang dipicu korsleting diakibatkan sambungan listrik tidak sesuai aturan atau pencurian listrik. Aktivitas demikian, tegas Inggar, selain merugikan negara jua membahayakan warga lain di permukimannya.

Secara teknis, Inggar meminta satgas dan relawan kebakaran berkordinasi dengan pihak kelurahan, Satpol PP, Babinsa dan Babinkamtibmas untuk bekerjasama dengan PLN, melakukan sweeping sambungan listrik tidak sesuai aturan dan membahayakan.

"Ini harus ditertibkan dan ada sanksi. Jangan sampai ada pencurian listrik dan membahayakan warga lain," tegasnya.

Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan mengapresiasi dan mendukung rekomendasi dari Komisi A DPRD DKI Jakarta itu. Dia berjanji akan menindaklanjuti rekomendasi ini menjadi perintah kedinasan.

"Segera akan kami mengarahkan satgas di kelurahan untuk berkoordinasi dengan jajaran terkait, melakukan penertiban sambungan listrik tidak sesuai ketentuan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi A DPRD Dukung Penambahan Personel Gulkarmat

Komisi A DPRD Apresiasi Layanan Dinas Gulkarmat

Rabu, 05 Juni 2024 1184

Kebakaran Kios di Cibubur Diduga Akibat Arus Pendek Listrik

Korsleting Listrik Diduga Picu Kebakaran Enam Kios di Cibubur

Selasa, 04 Juni 2024 1214

Kebakaran di Pulogadung Diduga Arus Pendek Listrik

Korsleting Listrik Diduga Picu Kebakaran di Pulogadung

Rabu, 15 Mei 2024 1645

Sosialisasi, APAR, cegah, Kebakaran

Komisi A Harap Partisipasi Masyarakat Tangani Kebakaran Ditingkatkan

Kamis, 06 Juni 2024 1241

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1074

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 919

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2783

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1448

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 750

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks