Progres Penanganan Tanah Longsor di Kembangan Selatan Capai 90 Persen

Jumat, 22 Maret 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 10001

Sudin SDA Jakbar Perbaiki Tanah Longsor Kali Angke

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat melakukan penanganan tanah longsor di tepi Kali Angke, Jalan Haji Jafar, RT 06/01, Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan.

Saat ini penanganan tanah longsor di lokasi sudah mencapai 90 persen

Staf Satpel SDA Kecamatan Kembangan, Daud mengatakan, penanganan longsor di lokasi tersebut dilakukan dengan membuat turap penahan berupa karung berisi tanah dan bronjong berisi batu kali yang dibangun sepanjang 25 meter dan tinggi empat meter.

“Longsornya terjadi pada 23 Desember 2023. Kami langsung lakukan penanganan yang pengerjaannya dimulai pada 10 Januari 2024,” ujar Daud, Jumat (22/3).

Dikatakan Daud, untuk pengerjaannya dilakukan oleh 15 personel SDA. Pada bagian bawah tanah dipasang tumpukan karung plastik berisi tanah setebal 200 sentimeter dan pada bagian atasnya dipasang bronjong berisi batu kali setinggi 50 sentimeter dengan ketebalan mencapai 100 meter.

“Saat ini penanganan tanah longsor di lokasi sudah mencapai 90 persen dan akan rampung sepekan ke depan. Dengan penanganan ini maka warga setempat juga menjadi lebih aman dan nyaman,” jelasnya.

Muslimin Karyadi (49), warga setempat menyambut baik dan mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Administrasi Jakarta Barat atas penanganan tanah longsor yang terjadi di wilayah permukimannya.

“Kami berharap bibir kali yang longsor akan lebih kuat sehingga warga juga merasa aman dan nyaman,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Satgas SDA Tangani Turap Longsor di UKS

Pasukan Biru Matraman Tangani Turap Longsor di UKS

Rabu, 06 Maret 2024 7739

Perbaikan Turap Longsor di Kayu Putih Rampung

Perbaikan Turap Longsor di Kelurahan Kayu Putih Rampung

Jumat, 07 Juli 2023 4163

 Petugas Gabungan Lakukan Perbaikan Sementara Turap Amblas di Kali Phb Cikoko

Turap Longsor Saluran Penghubung Cikoko Diperbaiki

Rabu, 31 Januari 2024 7212

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1173

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1058

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1554

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 842

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1412

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks