Baznas Bazis  Luncurkan Lagu Salam Zakat

Senin, 12 Februari 2024 Reporter: Folmer Editor: Andry 7408

Baznas Bazis  Launching Lagu Salam Zakat dan Pameran Lukisan Santri Difabel

(Foto: Istimewa)

Baznas Bazis DKI Jakarta meluncurkan lagu berjudul Salam Zakat dan pameran Lukisan Santri Pesantren Tahfiz Difabel K.H Ahmad Luthfi Fathullah di Selasar Kantor Wali Kota Jakarta Utara.

Zakat yang dihimpun dikembalikan lagi kepada para mustahik

Wakil Ketua II Baznas Bazis DKI Jakarta, Saat Suharto Amjad mengatakan,  makna lagu ini mengingatkan betapa dahsyatnya kekuatan zakat bagi umat Islam. Bukan sekadar bukti ketaatan, namun juga kepedulian terhadap sesama manusia.

"Zakat yang dihimpun dikembalikan lagi kepada para mustahik melalui berbagai program seperti Kafe Difabis," ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (12/2).

Wali Kota Jakarta Utara,  Ali Maulana Hakim menuturkan, lagu Salam Zakat berisi ajakan kepada warga untuk berzakat melalui digital. Sehingga warga bisa lebih memahami peran dan manfaat zakat bagi masyarakat pra sejahtera di Jakarta.

Ia juga mengapresiasi Baznas Bazis  DKI Jakarta atas diluncurkannya lagu Salam Zakat yang dianggap sebagai bentuk ajakan dan pengingat tentang makna dan manfaat zakat.  

"Kita bisa melihat dan merasakan manfaat zakat bagi masyarakat pra sejahtera melalui berbagai program yang tepat sasaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Program Bedah Rumah di Jalan H. Umaidi Pasar Minggu Diresmikan

Bahagianya Jeje Bisa Miliki Rumah Layak Huni

Selasa, 06 Februari 2024 7534

Pengurus Masjid di Cempaka Putih Disosialisasikan Progam Zakat Fitrah BAZNAS Bazis

Baznas Bazis Jakpus Sosialisasikan Progam Zakat Fitrah

Rabu, 31 Januari 2024 7000

 Selama 2023, Go Tuntas Jaksel Jangkau 615 Balita Terindikasi Stunting

Program Go Tuntas JS Efektif Bantu Pemenuhan Gizi Anak

Kamis, 25 Januari 2024 7081

BAZNAS Bazis Jakpus Tambah Alokasi Bedah Rumah di Sumur Batu

Baznas Bazis Jakpus Tambah Alokasi Bedah Rumah di Sumur Batu

Minggu, 28 Januari 2024 7603

Pembudi Daya Kepulauan Seribu Apresiasi Bantuan Benih Ikan Kerapu Catang

Bahagianya Pembudidaya Ikan Dibantu Benih Kerapu Cantang

Rabu, 24 Januari 2024 7064

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2852

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1034

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1531

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 832

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks