Gebyar Budaya Betawi di KBT Diikuti 100 Lebih UKM

Jumat, 31 Juli 2015 Reporter: Budhy Tristanto Editor: Lopi Kasim 4045

100 Lebih UKM Bakal Ramaikan Acara Gebyar Betawi

(Foto: Budhy Tristanto)

Sebanyak 100 lebih pengusaha UKM dan PKL binaan Sudin Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) Jakarta Timur, bakal ikut meramaikan pagelaran Gebyar Budaya Betawi di kawasan KBT, Jumat (31/1) sore.

Sekitar 100 lebih UKM dan PKL rencananya akan ikut meramaikan acara ini. Mereka akan mempromosikan produknya kepada masyarakat

Kasie Koperasi, Sudin KUMKMP Jakarta Timur, Panji Atmojo mengatakan, selain sebagai sarana hiburan, pagelaran Gebyar Budaya Betawi ini juga bisa jadi sarana bagi UKM mempromosikan produknya.

"Sekitar 100 lebih UKM dan PKL rencananya akan ikut meramaikan acara ini. Mereka akan mempromosikan produknya kepada masyarakat," ujar Panji, Jumat (31/7).

Ditambahkan Panji, lewat ajang Gebyar Budaya Betawi ini juga pihaknya akan mensosialisasikan kepada UKM dan PKL binaan tentang rencana Pemkot Jaktim melakukan penataan KBT menjadi kawasan wisata belanja.

"Pak Walikota sudah merancang, nantinya PKL di sana akan ditata dan dibagi dalam empat zona. Setiap zona nantinya akan diisi 200 sampai 250 PKL dan UKM," kata.

Adapaun acara Gebyar Budaya Betawi ini akan digelar mulai pukul 17.00 - 22.00, dan akan dibuka oleh Walikota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana. Di acara ini juga bakal ditampilkan aneka hiburan kesenian rakyat seperti gambang kromong, tari topeng, tari zapin, jaipong, dan lain-lain.       

BERITA TERKAIT
UKM Binaan Sudin KUMKMP Bakal Ramaikan Kegiatan HBKB

UKM Binaan Ramaikan Car Free Day

Jumat, 24 Juli 2015 4375

50 UKM Ikuti Bazar Ramadan

50 UKM Ikuti Bazar Ramadan

Rabu, 08 Juli 2015 4178

 32 Kios di Lenggang Jakarta Masih Kosong

32 Kios di Lenggang Jakarta Masih Kosong

Rabu, 29 Juli 2015 3718

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1203

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1082

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1582

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 580

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 848

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks