Pelajar SMAN 78 Jakarta Disosialisasikan Literasi Digital

Rabu, 15 November 2023 Reporter: Erikyanri Maulana Editor: Erikyanri Maulana 7785

 Pelajar SMAN 78 Jakarta Disosialisasikan Literasi Digital

(Foto: doc)

Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto membuka kegiatan Gebyar Literasi Digital di Aula SMA Negeri 78 Jakarta, Kompleks Pajak, Jalan Bhakti IV, Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Rabu (15/11).

Kegiatan ini sangat positif

Dikatakan Uus, pihaknya mengapresiasi Gebyar Literasi Digital yang diselenggarakan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) DKI Jakarta.

“Kegiatan ini sangat positif, mengingat saat ini penggunaan media sosial menjadi satu hal yang sangat penting, khususnya bagi pelajar di tingkat menengah atas,” ujar Uus.

Dikatakan Uus, sosialisasi tersebut memberikan pengetahuan dan pelajaran bagi para pelajar agar dapat bijak menggunakan media sosial atau menonton tayangan televisi yang layak.

“Saya minta Gebyar Literasi Digital tidak hanya digelar di SMAN 78 saja, tapi juga di sekolah lainnya agar lebih masif menyosialisasikan bagaimana cara membaca, melihat media sosial maupun menonton tayangan televisi,” katanya.

Wakil Ketua KPID DKI Jakarta, Rizki Wahyuni menuturkan, Gebyar Literasi Digital di SMAN 78 Jakarta diikuti sebanyak 120 pelajar.

“Melalui kegiatan ini, diharapkan para pelajar menjadi lebih bijak dan cerdas serta bisa memilah tayangan televisi maupun media sosial,” tandasnya.

Reporter: TP Moan

BERITA TERKAIT
PT JIP - Kemenkopolhukam Kerja Sama Bidang Literasi dan Edukasi Digital

PT JIP - Kemenko Polhukam Kerja Sama Bidang Literasi dan Edukasi Digital

Kamis, 09 November 2023 8035

Jakarta Smart City Forum Dorong Jakarta sebagai Kota Cerdas Berskala Global

JSC Forum Dorong Jakarta sebagai Kota Cerdas Berskala Global

Selasa, 14 November 2023 7016

100 ASN di Jakarta Utara Ikuti Kegiatan Literasi Digital

100 ASN di Jakarta Utara Ikut Kegiatan Literasi Digital

Senin, 06 November 2023 6226

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1142

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2838

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1023

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1517

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 820

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks