241 Ekor Kucing di Pulau Untung Jawa Divaksinasi Rabies

Kamis, 09 November 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 7189

 Vaksinasi HPR di Pulau Untung Jawa Sasar 241 Ekor

(Foto: Anita Karyati)

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Kepulauan Seribu kembali menggelar vaksinasi dan sterilisasi Hewan Penular Rabies (HPR).

hasilnya ada 241 ekor kucing

Kali ini kegiatan tersebut digelar di docking kapal Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

Kepala Seksi Peternakan dan Kesehatan Hewan Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Sandri Oktama mengatakan, vaksinasi HPR dengan sasaran hewan peliharaan warga maupun bukan peliharaan ini disediakan gratis.

"Selain di lokasi ini, kita juga lakukan vaksinasi secara door to door. Hasilnya ada 241 ekor kucing dengan rincian 109 ekor jantan dan 132 ekor betina,” katanya, Kamis (9/11).

Sandri menjelaskan, sebelum divaksinasi, HPR menjalani pemeriksaan kesehatan mulai dari suhu tubuh, mata dan hidung. Dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan 12 personel yang terdiri dari enam dokter hewan dan enam paramedik.

"Kali ini kami bekerja sama dengan Persatuan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) DKI Jakarta dan klinik Petlove Center," tuturnya.

Ia menambahkan, selain vaksinasi, pihaknya juga menyediakan layanan sterilisasi HPR terhadap 141 ekor kucing dengan rincian 69 ekor jantan dan 72 ekor betina.

Pihaknya juga mengimbau pemilik hewan peliharaan seperti, kucing, anjing, monyet dan musang  rutin melakukan vaksinasi agar kondisi hewan tetap sehat.

"Kegiatan ini kami laksanakan bergiliran di tiap pulau. Selanjutnya di Pulau Payung, Pulau Harapan dan Pulau Kelapa Dua," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 98 HPR di Gandaria Utara Berhasil Divaksinasi Rabies

98 Ekor HPR Divaksinasi di Gandaria Utara

Kamis, 02 November 2023 6964

 60 HPR Divaksinasi Rabies di RPTRA Taman Mandala Tebet

60 HPR Divaksinasi di RPTRA Taman Mandala

Kamis, 12 Oktober 2023 6136

Sudin KPKP Jaksel, Sterilisasi, Ratusan Kucing, SMPN 155 Jakarta

Sudin KPKP Jaksel Sterilisasi Ratusan Kucing di SMPN 155

Sabtu, 21 Oktober 2023 7082

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1220

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1098

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1603

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 603

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks