Pemkot Jaksel Sosialisasikan Regulasi Pengelolaan Keuangan Daerah

Jumat, 27 Oktober 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 6643

Pemkot Jaksel Sosialisasikan Regulasi Pengelolaan Keuangan Daerah

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan menggelar sosialisasi Regulasi Pengelolaan Keuangan Daerah di ruang patung dirgantara kantor wali kota setempat. 

Semoga semua OPD di sini taat akan regulasi

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Jakarta Selatan, Sayid Ali mengatakan, sosialisasi ini diadakan untuk meningkatkan kapabilitas pengelolaan keuangan daerah sekaligus persiapan penyelesaian anggaran Tahun 2023.

"Hari ini sosialisasi ditujukan kepada para bagian tata usaha dan bendahara dari 151 Organisasi Perangkat Daerah (OPD)," ujarnya, Jumat (27/10). 

Sayid menuturkan, dalam sosialisasi ini, para peserta dibekali materi langkah antisipasi menjelang akhir 2023, urgensi kompetensi pejabat penatausahaan keuangan dan rencana pengadaan tender dini pada 2024.

"Semoga semua OPD di sini taat akan regulasi agar pemanfaatan anggaran semakin baik," ucapnya. 

Kepala Suku Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Jakarta Selatan, Asep Erwin Juwanda menjelaskan, kegiatan sosialisasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan wawasan dan pemahaman tentang pengelolaan keuangan daerah sebagai persiapan pelaksanaan APBD 2024.

Ia berharap, sosialisasi ini dapat membuat pengelolaan keuangan daerah lebih baik, tertib, ekonomis, efektif, transparan dan bermanfaat bagi masyarakat. 

"Semua harus berperan aktif mencermati setiap kegiatan yang telah direncanakan agar terealisasi sesuai tujuan masing-masing," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penetapan UMP DKI Tunggu Revisi PP Pengupahan

Penetapan UMP DKI Tunggu Revisi PP Pengupahan

Jumat, 27 Oktober 2023 9958

 13 BUMD Tandatangani Pakta Integritas Netralitas Pemilu

13 BUMD Tandatangani Pakta Integritas Netralitas Pemilu

Kamis, 26 Oktober 2023 7953

Alokasi Anggaran Pangan Murah Bersubsidi Tahun 2024 Rp 793 Miliar

Alokasi Anggaran Pangan Murah Bersubsidi Tahun 2024 Rp 793 Miliar

Kamis, 19 Oktober 2023 7124

Pemprov DKI Libatkan Pelajar untuk Meminimalkan Potensi Pelanggaran Trantibum Sejak Dini

Pemprov DKI Libatkan Pelajar untuk Meminimalkan Potensi Pelanggaran Trantibum Sejak Dini

Selasa, 24 Oktober 2023 6390

Bank DKI Dukung Penyempurnaan Layanan Perbendaharaan Daerah

Bank DKI Dukung Penyempurnaan Layanan Perbendaharaan Daerah

Rabu, 18 Oktober 2023 7329

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2455

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1076

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 885

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 726

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1310

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks