2.000 Mangrove Ditanam di Pesisir Pantai Tidung Plaza

Sabtu, 30 September 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 5531

2.000 Mangrove Ditanam di Pesisir Pantai Tidung Plaza

(Foto: Anita Karyati)

Palang Merah Indonesia (PMI) Kepulauan Seribu, menginisiasi penanaman 2.000 pohon Mangrove di pesisir pantai area Tidung Plaza, Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan. Kegiatan ini dalam rangka memperingatI HUT ke-78 PMI yang jatuh pada 26 September kemarin.

Upaya menjaga kualitas udara tetap bersih dan mencegah abrasi

Ketua PMI Kepulauan Seribu, Fahrullah mengatakan,  penanaman Mangrove melibatkan unsur lintas sektor seperti aparatur.kelurahan, Kepolisian, Satpol PP, Dishub, Gulkarmat, Pusat Kajian Konstitusi dan Kebijakan Daerah (PK3D), Sudin LH, Sudin Parekraf, Sudin KPKP, Sudin SDA, PPSU, FKDM, Pokdarwis, hingga pelajar SMKN 61 Jakarta.

"Kegiatan ini melibatkan 50 peserta. Kami mengajak seluruh instansi untuk menanam pohon Mangrove, sebagai upaya menjaga kualitas udara tetap bersih dan baik di wilayah Pulau Tidung," ujar Fahrullah, Sabtu (30/9).

Selain memperingati HUT PMI, menurut Fahrullah,  kegiatan ini juga untuk melindungi daratan Pulau Tidung dari abrasi atau pengikisan pesisir pantai.

"Kegiatan kami tidak hanya aksi kemanusian, tetapi juga menjaga dan melindungi bumi demi kesejahteraan hidup sesama," tegasnya.

Kanit Samapta Polsek Kepulauan Seribu Selatan, Aipda Hendra Kristianda menambahkan, selain menjaga alam kegiatan ini juga menunjukkan sinergitas tetap antar instansi di Pulau Tidung.

"Semoga kegiatan yang kita laksanakan dapat bermanfaat untuk kita dan pantai Pulau Tidung selalu bersih," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Coastal Action 3.0 Libatkan Ratusan Nelayan Kepulauan Seribu

Coastal Action 3.0 Libatkan Ratusan Nelayan Kepulauan Seribu

Senin, 18 September 2023 4586

 37.000 Mangrove Ditanam di Pulau Harapan

37.000 Mangrove Ditanam di Pulau Harapan

Kamis, 07 September 2023 4658

Wagub Dukung Penanaman Ratusan Ribu Mangrove di Pesisir Jakarta

Pemprov DKI Perbanyak Mangrove di Pesisir Utara Jakarta

Senin, 19 Maret 2018 1678

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1139

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2826

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1003

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1503

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 818

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks