Operasi Lintas Jaya di Jl Raya Cacing Tindak 70 Pelanggar

Selasa, 25 Juli 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 3389

 70 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jl Raya Cacing

(Foto: Nurito)

Operasi Lintas Jaya yang digelar di Jalan Raya Cakung Cilincing (Cacing), Kelurahan Cakung Barat, Jakarta Timur, Selasa (25/7), berhasil menjaring 70 kendaraan pelanggar.

Dikenai sanksi berbeda sesuai dengan jenis pelanggarannya

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur, Riki Erwinda mengatakan, operasi yang melibatkan 50 personel gabungan ini digelar di kawasan tersebut. Karena merupakan daerah perbatasan antara Jakarta Timur dan Utara, serta menjadi lintasan kendaraan dari arah Bekasi.

"Tercatat ada 70 kendaraan yang terjaring. Masing-masing dikenai sanksi berbeda sesuai dengan jenis pelanggarannya," ujar Riki.

Dari 70 kendaraan yang ditindak, jelas Riki,10 kendaraan disanksi setop operasi, 25 ditilang Sudin Perhubungan dan 16 kendaraan lainnya ditilang Kepolisian. Kemudian 19 kendaraan diderek ke kantor Sudin Perhubungan Jakarta Timur.

Menurut Riki, selain jajarannya operasi ini juga melibatkan petugas Garnisun, Satwil Lantas Jakarta Timur dan POM TNI.

"Pemberian sanksi ini untuk memberikan efek jera bagi para pelanggar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Parkir Liar, Empat Mobil Diderek Petugas Gabungan

Empat Kendaraan Pelanggar Parkir di Jaktim Diderek

Selasa, 04 Juli 2023 3236

Operasi Lintas Jaya di Rawa Buaya (2)

Delapan Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Rawa Buaya

Kamis, 04 Mei 2023 1605

4.816 Kendaraan Ditindak Operasi Lintas Jaya Selama Januari - Juli

Operasi Lintas Jaya di Jaktim Tindak 4.816 Pelanggar

Kamis, 20 Juli 2023 4402

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 578

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 846

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks