Pemkot Jakpus Tutup Pelatihan Satpam

Selasa, 11 Juli 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 3521

 Chaidir Tutup Pelatihan Satpam

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat bersama dengan Polda Metro Jaya menutup pelatihan satpam di halaman kantor wali kota setempat.

Pelatihan ini sebagai upaya membantu peserta mendapatkan pekerjaan

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Chaidir mengatakan, 100 peserta tercatat telah mengikuti pelatihan satpam kualifikasi Gada Pratama.

“Pelatihan ini sebagai upaya membantu peserta mendapatkan pekerjaan. Setelah mengikuti pelatihan diharapkan mereka segera mendapat kerja,” katanya.

Kasubdit BIN Satpam/Polsus Direktorat Binmas Polda Metro Jaya, Kompol Rovan Richard Manehu menuturkan, pelatihan satpam telah digelar dua pekan. Selama mengikuti pelatihan, para peserta dilatih dan diajarkan berbagai macam peraturan perundang-undangan hak asasi manusia.

“Mereka diberikan kartu tangga anggota dan sertifikasi Gada Pratama. Itu bukti legitimasi mereka," terangnya.

Kepala Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Jakarta Pusat, Sudrajat menambahkan, para peserta akan dibantu disalurkan bekerja ke perusahaan yang telah bermitra dengan jajarannya.

“Mereka sudah kami bekali sertifikat dan seragam, sehingga tinggal melamar kerja. Kelebihan peserta yang ikut kali ini sudah ada sertifikasi Gada Pratama,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 100 Peserta Ikuti Pelatihan Satpam

Pelatihan Satpam di Jakpus Diikuti 100 Peserta

Rabu, 21 Juni 2023 2761

70 Peserta Ikuti Pelatihan Satpam di GOR Cendrawasih

70 Peserta Ikut Pelatihan Satpam di GOR Cendrawasih

Rabu, 15 Juni 2022 2001

70 Peserta Ikuti Pelatihan Satpam di GOR Cendrawasih

70 Peserta Ikut Pelatihan Satpam di GOR Cendrawasih

Rabu, 15 Juni 2022 2001

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1179

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1064

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1562

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 545

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks