Urban Farming di Kebon Kosong Berkembang Pesat

Rabu, 05 Juli 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 3727

Urban Farming di Kebon Kosong Berkembang Pesat

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Kegiatan urban farming dengan sistem hidroponik yang ditekuni Kelompok Tani (Poktan) Bhineka di Jalan M Tohir Raya, RT 12/06, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat telah berkembang pesat.

Setiap hari kami mampu memanen tujuh kilogram kangkung

Ketua Poktan Bhineka, Sumarno mengatakan, aktivitas urban farming yang telah dimulai sejak 2023 lalu ini difokuskan pada sayuran kangkung. Saat ini sudah ada dua restoran seafood yang telah menjadi pelanggan tetap produk sayuran hasil urban farming di lokasi.

“Setiap hari kami mampu memanen tujuh kilogram kangkung yang kami distribusikan ke dua restoran seafood. Namun jumlah itu tidak bisa memenuhi semua permintaan warga," ujarnya, Rabu (5/7).

Sumarno menuturkan, harga satu kilogram kangkung dibanderol Rp 20 ribu. Harga ini jauh lebih murah dari harga di pasar modern. Hasil dari penjualan sayuran dikelola untuk membeli bibit, pupuk cair organik hingga operasional.

“Omzet per hari kami minimal Rp 140 ribu. Per periode, panen laba kotor kita mencapai Rp 1,4 juta,” terangnya.

Ketua RW 06, Kebon Kosong, Ghurabillah mengaku senang dengan adanya urban farming di wilayahnya. Selain membantu menambah penghasilan warga, urban farming juga membuat kawasan menjadi semakin hijau dan asri.

“Yang terpenting kami semakin teredukasi tentang urban farming," tandasnya.

BERITA TERKAIT
KTNA Jakut Diminta Pelajari Perkembangan Urban Farming dari Kota Lain

KTNA Jakut Diminta Pelajari Perkembangan Urban Farming Kota Lain

Kamis, 08 Juni 2023 1957

 60 Kelompok Ikuti Bimtek Hidroponik Dinas KPKP DKI Jakarta

Bimtek Budi Daya Tanaman Hidroponik Diikuti 60 Lokasi Urban Farming

Senin, 26 Juni 2023 2769

Permukiman Warga di CBU Jadi Lokasi Eduwisata

Permukiman Warga di CBU Diproyeksi Jadi Lokasi Eduwisata

Rabu, 31 Mei 2023 1993

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1234

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1111

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1621

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1463

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks