150 Warga Jaksel Disosialisasikan Cara Pilih Hewan Kurban

Senin, 26 Juni 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 1700

 150 Orang Disosialisasikan Tata Cara Memilih dan Memotong Hewan Kurban

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

150 warga mengikuti sosialisasi tata cara memilih dan memotong hewan kurban yang digelar Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan secara hybrid di kantor wali kota setempat.

Kita semua ingin memberikan yang terbaik bagi penerima daging kurban

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Edi Sumantri mengatakan, dalam kegiatan tersebut, para peserta disosialisasikan cara memilih dan menyembelih hewan kurban sesuai syariat Islam.

"Kita semua ingin memberikan yang terbaik bagi penerima daging kurban," ujarnya, Senin (26/6). 

Edi menuturkan, warga harus memahami kriteria hewan kurban yang sesuai dengan ketentuan syariat Islam. Misalnya hewan harus sehat, bersih, cukup umur dan tidak cacat.

Pihaknya memastikan penyembelihan hewan kurban memenuhi persyaratan teknis untuk menjamin daging kurban yang dibagikan ke masyarakat sesuai ketentuan.

"Besar harapan saya agar pelaksanaan kurban berjalan aman, lancar dan penuh keberkahan," ucap Edi.

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Hasudungan A. Sidabalok menjelaskan, pada tahun ini pihaknya menerjunkan 139 petugas pemeriksa hewan kurban.

"Kita berharap pelaksanaan kurban nanti sesuai harapan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kesehatan Hewan Kurban di Setiabudi Diperiksa

Kesehatan Hewan Kurban di Setiabudi Diperiksa

Jumat, 23 Juni 2023 3230

Dinas LH Larang Buang Limbah Hewan Kurban ke Badan Air

Dinas LH Larang Buang Limbah Hewan Kurban ke Badan Air

Jumat, 23 Juni 2023 1966

116 Penampungan Hewan Kurban di Jaktim Telah Diperiksa

116 Penampungan Hewan Kurban di Jaktim Telah Diperiksa

Jumat, 23 Juni 2023 2127

Tiga Taman di Jakpus Dipercantik Jelang HUT Jakarta

4.307 Hewan Kurban di Jakut Telah Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Rabu, 21 Juni 2023 2025

Surveilans Anthrax cek Hewan Kurban di Tanjung Priok

Surveilans Anthrax Hewan Kurban Dilakukan di Tanjung Priok

Kamis, 22 Juni 2023 2677

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1173

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1058

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1554

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 842

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1412

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks