30 Warga Tanjung Priok Dilatih Pemadaman Kebakaran

Rabu, 14 Juni 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1777

 30 Warga Tanjung Priok Dilatih Lakukan Pemadaman Kebakaran

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Rabu (14/6), menggelar sosialisasi pencegahan kebakaran di RW 13 Kelurahan Tanjung Priok.  

Sosialisasi ini akan meminimalisir potensi kerugian akibat kebakaran

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Rahmat Kristantio mengatakan, kegiatan sosialisasi diikuti 30 warga yang terdiri dari pengurus RT/RW, Karang Taruna, PKK dan tokoh masyarakat.

"Selain disosialisasikan bahaya kebakaran, mulai dari potensi pemicu hingga dampaknya. Kami juga ajak mereka lakukan simulasi," katanya.  

Dijelaskan Rahmat, dalam kegiatan simulasi warga dilatih melakukan pemadaman kebakaran kompor gas menggunakan alat sederhana karung basah dan alat pemadam api ringan (APAR).

"Diharapkan, sosialisasi ini akan meminimalisir potensi kerugian akibat kebakaran," tegasnya.

Ketua RW 13 Kelurahan Tanjung Priok, Ruslan, mengapresiasi kegiatan sosialisasi dan simulasi ini,karena wilayahnya termasuk pemukiman padat yang rawan terjadi kebakaran.

"Dengan sosialisasi serta simulasi ini, kami jadi paham pemicu kebakaran dan bagaimana penanganan dini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PMI dan Gulkarmat Jakut Gelar Simulasi Bencana di SMAN 72

PMI dan Gulkarmat Jakut Gelar Simulasi Bencana di SMAN 72

Kamis, 08 Juni 2023 1560

TP PKK Jaktim Verifikasi PIK Keluarga Harapan Ibu Malaka Jaya

TP PKK Jaktim Verifikasi Lapangan ke RW 06 Malaka Jaya

Senin, 13 Maret 2023 1782

Dinas PPKUKM DKI Gelar Business Matching 4

Dinas PPKUKM DKI Gelar Business Matching 4

Senin, 12 Juni 2023 1827

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308203

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196656

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik