128 Kucing di Pulau Tidung Divaksinasi Rabies dan Disterilisasi

Rabu, 31 Mei 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 2084

128 Kucing di Pulau Tidung Berhasil Divaksin Rabies dan Sterilisasi

(Foto: Anita Karyati)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Kepulauan Seribu bersama Yayasan Let's Adopt Indonesia melakukan vaksinasi dan sterilisasi terhadap 128 ekor kucing di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.

Kegiatan ini akan kami laksanakan secara bergiliran di tiap pulau

Kepala Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Devi Lidya mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk menekan populasi kucing yang sudah berlebihan. Dalam kegiatan tersebut, warga pemilik hewan peliharaan kucing diberikan layanan secara gratis.

"Kegiatan sterilisasi dan vaksinasi ini diadakan dalam rangka pengendalian over populasi kucing. Selain itu juga menjadi tantangan untuk mempertahankan DKI Jakarta bebas rabies," katanya, Rabu (31/5).

Devi menjelaskan, selama kegiatan ini,

pihaknya berhasil memvaksinasi sekaligus mensterilisasi 128 kucing dengan rincian 51 ekor jantan dan 77 ekor betina. Adapun tenaga kesehatan yang dikerahkan dalam kegiatan tersebut berjumlah tiga orang dibantu relawan.

"Kami ingin masyarakat lebih peduli pada kucing peliharaan mereka maupun kucing jalanan," ucapnya.

Ia menambahkan, vaksinasi dan sterilisasi diberikan pada Hewan Penular Rabies (HPR) yang memenuhi persyaratan. Di antaranya

berkondisi sehat dan memiliki berat 1,6-2 kilogram.

"Kegiatan ini akan kami laksanakan secara bergiliran di tiap pulau," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 85 Kucing di Pulau Pramuka Divaksin Rabies dan Sterilisasi

85 Kucing di Pulau Pramuka Divaksin Rabies dan Sterilisasi

Sabtu, 13 Mei 2023 1416

200 Ekor Kucing Disterilisasi di AEW Ragunan

200 Ekor Kucing Disterilisasi di AEW Ragunan

Selasa, 28 Maret 2023 2204

215 HPR Divaksin di Tiga RPTRA di Jaksel

215 HPR Divaksin Rabies di Tiga RPTRA

Selasa, 30 Mei 2023 1685

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 751

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1274

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1150

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1665

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 527

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks