Sudin SDA Kepulauan Seribu Perbaiki Breakwater di Pulau Kelapa

Jumat, 26 Mei 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 1839

SDA Kepulauan Seribu Perbaiki Breakwater di Pulau Kelapa

(Foto: Anita Karyati)

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kepulauan Seribu memperbaiki tanggul pemecah ombak (breakwater) di sisi utara Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara.

Targetnya awal Juni kita selesaikan

Kepala Suku Dinas SDA Kepulauan Seribu, Hendri mengatakan, perbaikan tanggul telah dimulai sejak Senin (22/5) dan ditargetkan rampung dikerjakan.

Pengerjaan perbaikan yang melibatkan lima personel ini dilakukan karena beberapa bagian tanggul telah berkondisi rusak.

“Kami perbaiki dengan menyusun kembali tanggul beton yang roboh, kemudian kita ikat menggunakan tali nilon agar lebih kuat,” katanya, Jumat (26/5).

Ia menjelaskan, panjang tanggul yang diperbaiki mencapai 120 meter dengan lebar dua meter. Keberadaan tanggul pemecah gelombang ini penting untuk melindungi pantai dan permukiman warga dari gelombang pasang.

“Saat ini progres pengerjaannya sudah 50 meter atau sekitar 45 persen. Targetnya awal Juni kita selesaikan,” ucap Hendri.

Ketua RW 01, Pulau Kelapa, Shobri mengapresiasi respon cepat personel SDA dalam memperbaiki tanggul yang rusak sejak pertengahan Mei 2023 lalu.

"Jika tidak segera diperbaiki akan berdampak ke pesisir pantai. Diharapkan perbaikan bisa selesai sesuai target," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Tanggul dan Kanstin di Pulau Untung Jawa Dicat Ulang

Tanggul dan Kanstin di Pulau Untung Jawa Dicat Ulang

Kamis, 11 Mei 2023 1706

 PPSU Bangun Tanggul Cegah Rob di Taman Jembatan Cinta

PPSU Bangun Tanggul Rob di Taman Jembatan Cinta

Kamis, 04 Mei 2023 1519

Petugas SDA Lakukan Perawatan Tanggul Dermaga Sisi Timur Pulau Untung Jawa

Petugas Lakukan Perawatan Tanggul Dermaga Sisi Timur Pulau Untung Jawa

Kamis, 17 Februari 2022 1460

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1106

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 953

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2798

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1464

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 774

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks