Lebaran Betawi 2023 Bakal Digelar 20-21 Mei di Selatan Monas

Rabu, 17 Mei 2023 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 5250

Lebaran Betawi 2023 Digelar di Monas

(Foto: Istimewa)

Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi (MAPKB) akan menggelar Lebaran Betawi 1444 Hijriyah di kawasan Selatan Monas, Jakarta Pusat pada tanggal 20 - 21 Mei 2023.

Lebaran Betawi rutin digelar setiap tahun

Wakil Ketua Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi, Riano P Ahmad mengatakan, Lebaran Betawi merupakan satu kegiatan kearifan lokal dari masyarakat Betawi dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri.

"Lebaran Betawi rutin digelar setiap tahun dan tempat penyelenggaraan berkeliling," ujar Riano P Ahmad, Rabu (17/5).

Dikatakan Riano, pentas seni budaya Betawi akan ditampilkan dalam acara Lebaran Betawi 2023 di kawasan Selatan Monas. Di antaranya, prosesi hantaran Lebaran dari Wali Kota kepada Pj Gubernur, pertunjukan lenong dan sebagainya.

"Lebaran Betawi terakhir digelar tahun 2019 dan sempat terhenti akibat pandemi COVID-19. Alhamdulilah, tahun 2023 kita bisa menggelar kembali kegiatan tradisi warga Betawi," katanya.

Riano mengungkapkan, Lebaran Betawi 2023 akan dimeriahkan dengan berbagai pentas kesenian dan kuliner Betawi. Untuk itu, Riano mengajak warga Betawi dan masyarakat luas di Jabodetabek untuk datang memeriahkan Lebaran Betawi 2023 di kawasan Selatan Monas.

“Mari kita meriahkan dan sukseskan Lebaran Betawi, tradisi kearifan lokal yang dimiliki masyarakat Betawi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bamus Betawi Beri Penghargaan Pemenang Rumah Adat Betawi dan Sejumlah Tokoh

Bamus Betawi Beri Penghargaan Pemenang Rumah Adat Betawi dan Sejumlah Tokoh

Rabu, 31 Juli 2019 3300

Gubernur Hadiri Lebaran Betawi 2019

Anies Apresiasi Lebaran Betawi ke-12

Minggu, 21 Juli 2019 2064

Warga Antusias Hadiri Lebaran Betawi di Monas

Lebaran Betawi di Monas Disambut Antusias Warga

Sabtu, 20 Juli 2019 3024

       Pemprov DKI Siap Gelar Lebaran Betawi 2019

Pemprov DKI Siap Gelar Lebaran Betawi 2019

Kamis, 18 Juli 2019 2235

Sekda Hadiri Hari Pertama Lebaran Betawi 2019

Sekda Hadiri Hari Pertama Lebaran Betawi 2019

Sabtu, 20 Juli 2019 2296

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1079

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 922

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2786

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1452

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 755

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks