160 Peserta Ikuti Pelatihan Las di PPKKPL Condet

Rabu, 05 April 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3268

 160 Peserta Ikuti Pelatihan Kerja di PPKKPL Condet

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 160 peserta mengikuti kegiatan pelatihan las under water di Unit Pelaksana Teknis Pusat Pelatihan Kerja Khusus Pengembangan Las (UPT PPKKPL) Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur. Kegiatan pelatihan gelombang pertama ini berlangsung selama tiga bulan, mulai Senin (3/4) hingga Selasa (18/7) mendatang.

Mereka mengikuti pelatihan setiap hari.mulai pukul 08.00 hingga 15.00


Kepala UPT PPKKPL Condet, Ulin Nuha menjelaskan, pembukaan pelatihan dilakukan langsung oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) DKI Jakarta, Hari Nugroho, Senin (3/4) lalu. Sebelum mengikuti pelatihan  para calon peserta sudah melalui tahap seleksi terlebih dulu.

"Tujuannya untuk memastikan kesiapan mental maupun fisik mereka dalam mengikuti pelatihan. Selain persyaratan administrasi, kita juga menyeleksi mereka dengan interview," katanya, Rabu (5/5).

Dijelaskan Ulin, dalam pelatihan para peserta dibagi lima jenis, yaitu kejuruan las pelat 3G-4G SMAW, kejuruan las pelat 3G-4G SMAW/FCAW, kejuruan las pelat  3G-4G SMAW/GTAW.

Kemudian kejuruan las pipa 5G - 6G GTAW dan kejuruan las pipa 5G - 6G GTAW/SMAW. Masing-masing kejuruan diikuti  32 orang peserta.

"Mereka mengikuti pelatihan setiap hari.mulai pukul 08.00 hingga 15.00," ujarnya.

Usai pelatihan, jelas Ulin, peserta akan mendapatkan sertifikat dari PPKKPL Condet dan mengikuti uji kompetensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Selanjutnya, peserta juga bakal disalurkan ke perusahaan yang telah bermitra atau dicarikan lapangan pekerjaan.

"Jika lulus uji kompetensi akan mendapatkan sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Sertifikat ini nantinya bisa digunakan melamar pekerjaan," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
100 Peserta Ikuti Pelatihan Mengemudi SIM A

100 Peserta Ikuti Pelatihan Mengemudi di Jakpus

Jumat, 31 Maret 2023 2297

Pelatihan Tari Nusantara Sudin Kebudayaan Kepulauan Seribu Kembali Dibuka

Pelatihan Tari Nusantara di Kepulauan Seribu Kembali Dibuka

Jumat, 31 Maret 2023 2800

50 Orang Ikuti Pelatihan Service AC Di Jakut

Pelatihan Servis AC di Jakut Diikuti 50 Peserta

Selasa, 28 Maret 2023 1971

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1142

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2840

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1023

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1519

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 821

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks