PAM Jaya Pastikan Layanan Tak Terganggu Saat Pengelolaan Penuh

Rabu, 01 Februari 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 9725

PAM Jaya Mulai Layanan Mandiri 100 Persen

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Perusahaan Umum Daerah (Perumda) PAM Jaya akan memulai layanan 100 persen secara mandiri mulai Kamis (2/2). Dalam masa pengelolaan layanan penuh tersebut, PAM Jaya berkomitmen layanan berjalan lancar dan bisa ditingkatkan.

Layanan eksisting yang sudah ada menjadi lebih baik

Direktur Utama Perumda PAM Jaya, Arif Nasrudin mengatakan, operasional secara mandiri 100 persen ini dilakukan seiring dengan penghentian swastanisasi air di Jakarta.

"PAM Jaya hari ini reborn setelah 25 tahun layanan air di Jakarta dikelola swasta. InsyaAllah, hari kita memastikan minimal layanan eksisting yang sudah ada menjadi lebih baik," ujarnya, Rabu (1/2)

Arif menjelaskan, untuk mewujudkan cakupan layanan 100 persen di tahun 2030 juga dilakukan dengan langkah-langkah strategis sesuai Sustainable Development Goals (SDGs).

"Ada waktu sisa enam tahun, pekerjaan yang tidak mudah. Dalam masa pengelolaan selama 25 tahun oleh swasta baru ada 400 ribu saluran rumah. Sementara dalam waktu enam tahun kita akan mewujudkan 1,1 juta. InsyaAllah dengan tekad dan optimisme kita bisa realisasikan," bebernya.

Menurutnya, dalam masa transisi, PAM Jaya juga melakukan sinergisitas dengan konsultan-konsultan besar seperti, PricewaterhouseCoopers, Deloitte serta Ernst & Young.

"Bersama konsultan ini disusun perencanaan yang matang dan terukur, ada timeline-nya," ungkapnya.

Dalam pengelolaan 100 persen ini, lanjut Arif, juga dipastikan tidak terjadi pemutusan hubungan kerja (PHK) karyawan Palyja dan Aetra.

"Semua kita rekrut ulang menjadi bagian dari PAM Jaya. Bersama-sama kita akan memastikan kedaulatan air di Jakarta yang bisa dinikmati seluruh warga," ucapnya.

Dewan Pengawas Perumda PAM Jaya, Riyadi menuturkan, dengan transisi ini dipastikan pelayanan tidak terganggu, bahkan kualitasnya bisa ditingkatkan.

"Hari ini saya merasa sangat sekali melihat kinerja dan pencapaian seluruh jajaran PAM Jaya dalam merealisasikan pelayanan 100 persen," terangnya.

Sementara itu, Direktur Pelayanan Perumda PAM Jaya, Syahrul Hasan menambahkan, optimalisasi layanan juga dilakukan melalui kanal-kanal pengaduan atau informasi. Untuk layanan wilayah Barat bisa melalui hotline 021-29979999 dan wilayah Timur di nomor 021-86909999.

"Kami juga menyediakan layanan melalui WhatsApp di nomor 081212222423. Kemudian, bisa melalui pesan di nomor 0816725952," tuturnya.

Tidak hanya itu, lanjut Syahrul, aduan atau keluhan pelanggan bisa disampaikan melalui email customercare@pamjaya.co.id.

"Kami juga menyediakan kanal media sosial, Facebook dengan akun Perumda Air Minum Jaya serta Instagram dan Twitter dan Tiktok @pamjaya_dki," tandasnya.

Untuk diketahui, hari ini juga dilakukan penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) Aset antara PT Palyja dan PT Aetra Air Jakarta dengan Perumda PAM Jaya.

BERITA TERKAIT
PAM JAYA Siap Operasional Penuh Pelayanan Air pada Awal Februari

PAM Jaya Siap Operasional Penuh Pelayanan Air Awal Februari

Jumat, 27 Januari 2023 4987

Paljaya - PAM Jaya Kerja Sama Pemanfaatan Lahan di TB Simatupang untuk IPAL

Paljaya-PAM Jaya Kerja Sama Pemanfaatan Lahan di TB Simatupang untuk IPAL

Kamis, 26 Januari 2023 4663

 Muhammadiyah Dukung Upaya PAM JAYA Hadirkan Kedaulatan Air di Jakarta

Muhammadiyah Dukung Upaya PAM JAYA Hadirkan Kedaulatan Air di Jakarta

Rabu, 18 Januari 2023 4162

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469101

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308176

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284401

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261038

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196651

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik