49 Kucing Peliharaan Warga di Bukit Duri Divaksin Rabies

Selasa, 24 Januari 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1843

 45 HPR Divaksi Rabies di Pos RW 06 Bukit Duri

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan, kembali menggelar vaksinasi terhadap hewan penular rabies (HPR). Kali ini, vaksinasi HPR digelar di Pos RW 06, Jalan Kampung Melayu Barat, Kelurahan Bukit Duri, Kecamatan Tebet. Hasilnya, hingga siang ini sebanyak 49 ekor kucing telah divaksin.

Mempertahankan kota Jakarta bebas rabies

Kepala Satuan Pelaksana KPKP Kecamatan Tebet, Wahyuni Ambarwati mengatakan, dalam kegiatan ini pihaknya bekerja sama dengan Kelurahan Bukti Duri untuk memberikan pelayanan gratis vaksinasi HPR.

“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya kami dalam mempertahankan kota Jakarta bebas rabies,” ujar Ambarwati, Selasa (24/1).

Dalam kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 hingga berita ini diturunkan, sebanyak 49 kucing telah divaksin. Selain membuka pos pelayanan, sambungnya, petugas juga melakukan layanan jemput bola dengan mendatangi rumah warga.

“Kami menyediakan 100 dosis. Hingga siang ini sudah 49 kucing peliharaan warga divaksin rabies,” katanya.

Dino (35), warga Jalan Duri Tanjakan RT 01/11, kelurahan Bukit Duri mengaku sangat terbantu dengan layanan vaksinasi HPR gratis yang dilakukan Sudin KPKP Jakarta Selatan.

“Dengan pemberian vaksin rabies, kucing peliharaan saya jadi lebih sehat dan bebas rabies pastinya,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
75 HPR Divaksinasi Rabies di Bintaro

75 Ekor HPR di Bintaro Divaksinasi Rabies

Kamis, 20 Oktober 2022 2025

Layanan Vaksin HPR Digelar di RPTRA Payung Tunas Teratai

144 HPR Divaksin di RPTRA Payung Tunas Teratai Cipayung

Rabu, 05 Januari 2022 2984

Steril Akbar Kucing Jalanan Digelar di GOR Cempaka Putih

Steril Akbar Kucing Jalanan Digelar di GOR Cempaka Putih

Sabtu, 24 Desember 2022 2848

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 789

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1298

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1166

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1680

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks